Kabar Pusri

Berita Media Masa

Cari tahu informasi terbaru mengenai Pusri dari sorotan media.

news-1

09 February 2023

PUSRI MEMASTIKAN PERSEDIAAN PUPUK BERSUBSIDI DI SUMSEL AMAN

Palembang (ANTARA) - PT Pupuk Sriwidjaja (PusrI) Palembang memastikan persediaan pupuk bersubsidi atau Public Service Obligation (PSO) aman untuk wilayah Sumatera Selatan (Sumsel).

 

Direktur Keuangan dan Umum Pusri Saifullah Lasindrang, di Palembang, Kamis, mengatakan pihaknya telah menyiapkan stok pupuk urea bersubsidi untuk Provinsi Sumsel sebanyak 7.637 ton per tanggal 8 Februari 2023.

 

"Stok ini setara dengan 116 persen dari ketentuan minimum yang ditetapkan pemerintah yaitu 6.577 ton," katanya lagi.

 

Sedangkan untuk pupuk nitrogen, fosfor, dan kalium (NPK) bersubsidi telah disiapkan Pusri juga untuk Sumsel, yaitu sebanyak 7.270 ton atau 216 persen di atas ketentuan.

 

Sedangkan untuk seluruh wilayah yang menjadi tanggung jawab Pusri, stok pupuk bersubsidi yang tersedia yaitu 121.922 ton untuk urea atau 155 persen di atas ketentuan dan 31.328 ton untuk NPK atau 295 di atas ketentuan.

 

“Kami memastikan bahwa petani tidak akan kekurangan pupuk, karena stok yang telah kami sediakan mencukupi untuk memenuhi kebutuhan petani khususnya di Sumsel sampai dengan tiga minggu ke depan," katanya pula.

 

Ia mengatakan Pusri memiliki beberapa gudang penyimpanan di beberapa wilayah Sumsel, di antaranya gudang Tanjung Api-Api, gudang Martapura, dan gudang Belitang, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur.

 

“Terkait ketersediaan stok pupuk urea dan NPK bersubsidi, kami pastikan telah aman di setiap gudang hingga kios pupuk kami. Sehingga diharapkan dapat memenuhi kebutuhan petani. Kami juga memastikan bahwa seluruh pupuk bersubsidi yang disalurkan Pusri kepada petani, harus memenuhi persyaratan yang tercantum dalam Permentan Nomor 10 Tahun 2022 tanggal 06 Juli 2022,” kata dia.

 

Penyaluran pupuk bersubsidi tersebut, ia menjelaskan akan disalurkan kepada petani yang terdaftar dalam e-Alokasi setelah terbit SK dari pemerintah setempat. Karena tanpa adanya SK tersebut, gudang-gudang pupuk tidak dapat mendistribusikan barang ke distributor dan kios.

 

“Kami selaku produsen memastikan ketersediaan pupuk tidak terhambat bagi pekerjaan petani yang sama-sama tentunya memiliki tujuan untuk menjaga ketahanan pangan negeri," katanya lagi.

 

Untuk menjaga ketersediaan dan stabilitas pupuk bersubsidi, pemerintah telah melakukan pembaharuan kebijakan dengan menetapkan Permentan No. 10 Tahun 2022 tentang Tata Cara Penetapan Alokasi dan Harga Eceran Tertinggi Pupuk Bersubsidi Sektor Pertanian.

 

Dalam aturan baru tersebut ditetapkan sembilan komoditas yang mendapat pupuk bersubsidi, yaitu padi, jagung, kedelai, cabai, bawang merah, bawang putih, tebu rakyat, kakao, dan kopi.

 

Guna mendukung Pemerintah terhadap Permentan tersebut, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero), memastikan data penyaluran pupuk subsidi akurat dan tepat sasaran pada penerima yang sudah terdaftar di sistem e-Alokasi maupun sistem informasi manajemen penyuluh pertanian, kata Saifullah.

 

Sumber : https://www.antaranews.com/berita/3388278/pusri-memastikan-persediaan-pupuk-bersubsidi-di-sumsel-aman

Baca Selengkapnya
news-1

20 January 2023

PROGRAM UREA PUSRI, DORONG PEMBERDAYAAN MASYARAKAT

TRIBUNSUMSEL.COM,PALEMBANG – Sebagai salah bentuk kepedulian dan kontribusi perusahaan bagi masyarakat sekitar perusahaan, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) meluncurkan Program  UREA (Unggul terRampil professional siap kerjA) yang merupakan re-branding dari program Loka Pelatihan dan Keterampilan (Lolapil).

 

Berdasarkan arahan Kementerian BUMN, agar 60 persen TJSL non PUMK diprioritaskan kepada program pendidikan, lingkungan dan pengembangan UMK.

 

Pusri melalui departemen TJSL memiliki program dalam penyaluran dana TJSL di sektor pendidikan dengan nama PUSRI (Pendidikan Untuk Semua Rakyat Indonesia).

 

Program UREA merupakan salah satu program dari PUSRI yang bertujuan untuk memberikan nilai tambah pada masyarakat sekitar.

 

Disampaikan VP TJSL Pusri, Alde Dyanrini bahwa Program UREA yang sebelumnya Bernama Program Lolapil merupakan program rutin Departemen TJSL.

 

“Tujuan dari Pelaksanaan Program UREA ini yaitu untuk meningkatkan empowerment masyarakat, agar masyarakat lebih terampil," terang Alde.

 

Dalam Program UREA ini dilaksanakan kegiatan pelatihan menjahit dan pelatihan basic safety K3 yang materi nya disampaikan langsung oleh Departemen K3 Pusri.

 

Sementara untuk pelatihan menjahit dilaksanakan di LKP Kursus Menjahit NOVI, Sekip Palembang.

 

Dengan total peserta pealtihan yaitu 18 orang untuk pelatihan basic safety K3 dan 21  orang pelatihan menjahit.

 

Seluruh peserta pelatihan menjahit akan diberikan edukasi dan praktik terkait menjahit sampai nanti kedepannya peserta dapat menjahit baju wearpack PT Pusri Palembang.

 

“Melalui pelatihan ini kami berharap seluruh peserta yang lulus pelatihan dapat menjadi SDM yang unggul, terampil dan siap kerja, sesuai dengan nama program kami yaitu UREA," jelas Alde.

 

“Kami sangat mendukung kegiatan Comdev ini mengingat banyaknya potensi yang ada dalam pengembangan pengolahan kelapa, selain pelatihan pengolahan kelapa kedepan Pusri sesuai core businessnya akan mensupport dalam peningkatan produktivitas pertanian kelapa," tutup Alde.

 

Sumber : https://sumsel.tribunnews.com/2023/01/20/program-urea-pusri-dorong-pemberdayaan-masyarakat

Baca Selengkapnya
news-1

12 January 2023

KOMANDAN PANGKALAN TNI AL PALEMBANG PIMPIN PANEN RAYA SORGUM DALAM RANGKA KETAHANAN PANGAN BEKERJASAMA DENGAN PT. PUSRI PALEMBANG

Palembang – Koranprogresif.co.id, Komandan Lanal Palembang Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko S.E., M.Tr. Hanla., memimpin langsung acara Panen Raya Sorgum di Kebun Percobaan PT. Pusri Palembang, Jalan Mayor Zen, Kelurahan Sei Selayur, Kecamatan Kalidoni, Palembang dalam rangka program Ketahanan Pangan yang bekerjasama Dengan PT. Pusri Palembang, Kamis (12/01/2023).

 

Sorgum sendiri merupakan sumber makanan alternatif dari jenis biji-bijian yang dapat menggantikan sumber karbohidrat seperti gandum, beras dan jagung yang juga memiliki banyak manfaat, diantaranya untuk mengurangi peradangan, mencegah kanker, dan baik untuk pencernaan.

 

Turut hadir dalam acara Panen Raya tersebut yakni, Komandan Lanal Palembang Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko S.E., M.Tr. Hanla., Palaksa Lanal Palembang Mayor Laut Yusan Taufik, Paspotmar Lanal Palembang Mayor Laut (K/W) Dewi Tresnawati, S.Kep.Ners., Pjs. Pasminlog Lanal Palembang Kapten Laut (T) Indang Prabudi, Paur Binpotmar Lanal Palembang Letda Laut (K) Hendra Saputra, Pabinpotmar Lanal Palembang Letda Laut (P) Bambang, Direktur Operasi dan Produksi PT. Pusri Filius Yuliandi, Sekretaris Perusahaan PT. Pusri Ibu Indah Irmayani, VP Riset PT. Pusri Ibu Pujiyati, Ketua Jalasenastri Cabang 5 Korcab III DJA I Ny. Ria Widyo Sasongko, beserta Pengurus Jalasenastri Cabang 5 Korcab III DJa I dan Seluruh Prajurit Lanal Palembang.

 

Disela-sela Panen Raya tersebut, Danlanal Palembang menyampaikan bahwa program penanaman Sorgum ini sebagai bentuk dukungan atas program Ketahanan Pangan Kampung Bahari Nusantara (KBN) yang dicanangkan oleh pimpinan tertinggi TNI AL, dan diharapkan kegiatan semacam ini dapat lebih mempopulerkan Sorgum kepada masyarakat luas.

 

Kegiatan Panen Raya Sorgum ini selaras dengan Instruksi dan Perintah Harian Kepala Staf TNI AL Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., dalam kutipan “Jaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara serta keberadaan TNI AL dimanapun berada harus bermanfaat bagi masyarakat sekitar”.

 

Sumber : http://koranprogresif.co.id/komandan-pangkalan-tni-al-palembang-pimpin-panen-raya-sorgum-dalam-rangka-ketahanan-pangan-bekerjasama-dengan-pt-pusri-palembang/

Baca Selengkapnya
news-1

09 January 2023

KUNJUNGI PT PUSRI PALEMBANG, GUBERNUR JATIM PASTIKAN DISTRIBUSI PUPUK SUBSIDI DI JATIM LANCAR

Surabaya - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melakukan kunjungan ke Pabrik Pupuk PUSRI Palembang sekaitan dengan awal musim tanam 2023. Penyaluran pupuk  urea bersubsidi yang dilakukan PT Pupuk Sriwidjaja (PT. Pusri) ke 14 wilayah Jatim saat ini lancar dan stoknya sangat mencukupi dan sudah berada di gudang PUSRI Jatim.

 

Disampaikan Gubernur Khofifah, sejak tahun 2021 ada 14 kabupaten kota di Jatim yang menerima  pupuk urea subsidi  dari PT PUSRI Palembang.

 

Yakni Kabupaten Malang, Jember, Lumajang, Banyuwangi, Bondowoso, Situbondo, Probolinggo, Pasuruan, Sidoarjo, Kota Malang, Kota Surabaya, Kota Probolinggo, Kota Pasuruan dan  Kota Batu.

 

Ralisasi penyaluran pupuk urea bersubsidi untuk wilayah Jatim tahun 2021 ke 9 kabupaten dan 5 kota tersebut   sebesar 170.000 dari alokasi 176.000 ton atau sekitar 96 persen.

 

Berlanjut di tahun 2022 penyaluran pupuk urea bersubsidi di 14 daerah tersebut meningkat pesat hingga 315.000 ton dari alokasi penyaluran 331.000 ton atau 95%. Penyaluran pupuk bersubsidi yang sangat dibutuhkan petani itu dibantu 62 distributor dan pengecer di 2.657 kios di Jatim. 

 

"Memasuki tahun 2023, per tanggal 5 Januari 2023, penyaluran pupuk urea bersubsidi di Jatim sudah sebesar 116.000  ton. Kami tentu sangat berterima kasih kepada PT. PUSRI  atas upaya pendistribusian pupuk bersubsidi yang sangat dibutuhkan petani ini," kata Gubernur Khofifah.

 

Khofifah juga menegaskan, terkait urusan pupuk bagi 14 daerah di Jatim tersebut, realisasi dan plot pupuk sendiri merupakan kewenangan Kementerian Pertanian  (Kementan RI). Lebih lanjut, Dinas Pertanian Jatim akan merealokasi jika ada kabupaten yang penyerapan pupuknya dinilai kurang. 

 

"Berdasarkan Permentan 734/KPTS/SR.320/M/09/2022 Provinsi Jawa Timur telah mendapatkan alokasi pupuk bersubsidi tahun 2023 untuk urea sebesar 1.002.944 Ton, NPK 621.355 Ton, dan NPK Formula Khusus untuk Kakao sebesar 5.467 ton," tuturnya. 

 

"Selain itu, dari data rencana kebutuhan 2023 yang sudah terkumpul, usulan untuk urea sebesar 1.150.806 Ton, NPK 1.464.014 ton dan usulan NPK Formula Khusus 1.756 ton. Dari Rencana Kebutuhan tersebut untuk NPK Formula Khusus masih tersisa 3.711 Ton yang rencananya tidak diserap," jelasnya.

 

Saat ini stok pupuk untuk wilayah Jawa Timur per 5 Januari 2023 tergolong aman dengan jumlah sebesar 35.303.000 ton atau 133 persen dari ketentuan Permentan sebesar 26.568.000 ton. 

 

"Beberapa hari lalu sudah dipastikan langsung oleh komisaris Pusri serta direktur keuangan dan umum bahwa  di tempat pengepakan Pupuk Urea PUSRI Palembang di Kab Banyuwangi posisi stoknya mencukupi untuk persiapan penyaluran di awal tahun 2023," ungkapnya. (Her) 

 

Sumber : https://www.mnctrijaya.com/news/detail/56997/kunjungi-pt-pusri-palembang-gubernur-jatim-pastikan-distribusi-pupuk-subsidi

Baca Selengkapnya
news-1

08 January 2023

MASUK MUSIM TANAM, GUBERNUR JATIM KUNJUNGI PT PUSRI PALEMBANG

PALEMBANG (Lenteratoday) - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melakukan kunjungan ke Pabrik Pupuk PUSRI Palembang berkaitan dengan awal musim tanam 2023.

 

Disampaikan Gubernur Khofifah, sejak tahun 2021 ada 14 kabupaten kota di Jatim yang menerima pupuk urea subsidi dari PT PUSRI Palembang. Penyaluran pupuk urea bersubsidi yang dilakukan PT Pupuk Sriwidjaja (PT. Pusri) ke 14 wilayah Jatim saat ini lancar dan stoknya sangat mencukupi dan sudah berada di gudang PUSRI Jatim.

 

Distribusinya melupti Kabupaten Malang, Jember, Lumajang, Banyuwangi, Bondowoso, Situbondo, Probolinggo, Pasuruan, Sidoarjo, Kota Malang, Kota Surabaya, Kota Probolinggo, Kota Pasuruan dan Kota Batu.

 

Ralisasi penyaluran pupuk urea bersubsidi untuk wilayah Jatim tahun 2021 ke 9 kabupaten dan 5 kota tersebut sebesar 170.000 dari alokasi 176.000 ton atau sekitar 96 persen.

 

Berlanjut di tahun 2022 penyaluran pupuk urea bersubsidi di 14 daerah tersebut meningkat pesat hingga 315.000 ton dari alokasi penyaluran 331.000 ton atau 95%. Penyaluran pupuk bersubsidi yang sangat dibutuhkan petani itu dibantu 62 distributor dan pengecer di 2.657 kios di Jatim.

 

“Memasuki tahun 2023, per tanggal 5 Januari 2023, penyaluran pupuk urea bersubsidi di Jatim sudah sebesar 116.000 ton. Kami tentu sangat berterima kasih kepada PT. PUSRI atas upaya pendistribusian pupuk bersubsidi yang sangat dibutuhkan petani ini,” kata Gubernur Khofifah saat melakukan kunjungan kerja visitasi di PT. Pupuk Sriwidjaja (PT. Pusri) Gedung Wisma Melati Palembang, Sabtu (7/1/2023).

 

Dalam kunjungan tersebut Gubernur Khofifah tampak didampingi Komisaris Independen PT. Pupuk Sriwidjaja KH Amiruddin Nahrawi dan Direktur Utama PT Pusri Palembang Tri Wahyudi Saleh.

 

Menurut Khofifah, urusan pupuk bagi 14 daerah di Jatim tersebut, realisasi dan plot pupuk sendiri merupakan kewenangan Kementerian Pertanian (Kementan RI). Lebih lanjut, Dinas Pertanian Jatim akan merealokasi jika ada kabupaten yang penyerapan pupuknya dinilai kurang.

 

Berdasarkan Permentan 734/KPTS/SR.320/M/09/2022 Provinsi Jawa Timur telah mendapatkan alokasi pupuk bersubsidi tahun 2023 untuk urea sebesar 1.002.944 Ton, NPK 621.355 Ton, dan NPK Formula Khusus untuk Kakao sebesar 5.467 Ton.

 

“Selain itu, dari data rencana kebutuhan 2023 yang sudah terkumpul, usulan untuk urea sebesar 1.150.806 Ton, NPK 1.464.014 ton dan usulan NPK Formula Khusus 1.756 ton. Dari Rencana Kebutuhan tersebut untuk NPK Formula Khusus masih tersisa 3.711 Ton yang rencananya tidak diserap,” jelasnya.

 

Stok pupuk untuk wilayah Jawa Timur per 5 Januari 2023 tergolong aman dengan jumlah sebesar 35.303.000 ton atau 133 persen dari ketentuan Permentan sebesar 26.568.000 ton.

 

“Beberapa hari lalu sudah dipastikan langsung oleh komisaris Pusri serta direktur keuangan dan umum bahwa di tempat pengepakan Pupuk Urea PUSRI Palembang di Kab Banyuwangi posisi stoknya mencukupi untuk persiapan penyaluran di awal tahun 2023,” ungkapnya (*)

 

Sumber : https://lenteratoday.com/masuk-musim-tanam-gubernur-jatim-kunjungi-pt-pusri-palembang/

Baca Selengkapnya
news-1

08 January 2023

KUNJUNGI PT. PUSRI PALEMBANG, GUBERNUR KHOFIFAH PASTIKAN DISTRIBUSI PUPUK UREA SUBSIDI 14 WILAYAH LANCAR

KANALSATU - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melakukan kunjungan ke Pabrik Pupuk PUSRI Palembang berkaitan dengan awal musim tanam 2023.

 

Penyaluran pupuk urea bersubsidi yang dilakukan PT Pupuk Sriwidjaja (PT. Pusri) ke 14 wilayah Jatim saat ini lancar dan stoknya sangat mencukupi dan sudah berada di gudang PUSRI Jatim.

 

Disampaikan Gubernur Khofifah, sejak tahun 2021 ada 14 kabupaten kota di Jatim yang menerima pupuk urea subsidi dari PT PUSRI Palembang.

 

Yakni Kabupaten Malang, Jember, Lumajang, Banyuwangi, Bondowoso, Situbondo, Probolinggo, Pasuruan, Sidoarjo, Kota Malang, Kota Surabaya, Kota Probolinggo, Kota Pasuruan dan Kota Batu.

 

Ralisasi penyaluran pupuk urea bersubsidi untuk wilayah Jatim tahun 2021 ke sembilan kabupaten dan lima kota tersebut sebesar 170.000 dari alokasi 176.000 ton atau sekitar 96 persen.

 

Berlanjut di tahun 2022 penyaluran pupuk urea bersubsidi di 14 daerah tersebut meningkat pesat hingga 315.000 ton dari alokasi penyaluran 331.000 ton atau 95 persen. Penyaluran pupuk bersubsidi yang sangat dibutuhkan petani itu dibantu 62 distributor dan pengecer di 2.657 kios di Jatim.

 

Memasuki tahun 2023, per tanggal 5 Januari 2023, penyaluran pupuk urea bersubsidi di Jatim sudah sebesar 116.000 ton.

 

"Kami tentu sangat berterima kasih kepada PT. PUSRI atas upaya pendistribusian pupuk bersubsidi yang sangat dibutuhkan petani ini," kata Gubernur Khofifah saat melakukan kunjungan kerja visitasi di PT. Pupuk Sriwidjaja (PT. Pusri) Gedung Wisma Melati Palembang, Sabtu (7/1/2023).

 

Dalam kunjungan tersebut Gubernur Khofifah didampingi Komisaris Independen PT. Pupuk Sriwidjaja KH Amiruddin Nahrawi dan Direktur Utama PT Pusri Palembang Tri Wahyudi Saleh.

 

Lebih lanjut Khofifah menegaskan, terkait urusan pupuk bagi 14 daerah di Jatim tersebut, realisasi dan plot pupuk sendiri merupakan kewenangan Kementerian Pertanian (Kementan RI). Lebih lanjut, Dinas Pertanian Jatim akan merealokasi jika ada kabupaten yang penyerapan pupuknya dinilai kurang.

 

Berdasarkan Permentan No. 734/KPTS/SR.320/M/09/2022, Provinsi Jawa Timur telah mendapatkan alokasi pupuk bersubsidi tahun 2023 untuk urea sebesar 1.002.944 Ton, NPK 621.355 Ton, dan NPK Formula Khusus untuk Kakao sebesar 5.467 Ton.

 

Selain itu, dari data rencana kebutuhan 2023 yang sudah terkumpul, usulan untuk urea sebesar 1.150.806 Ton, NPK 1.464.014 ton dan usulan NPK Formula Khusus 1.756 ton. Dari Rencana Kebutuhan tersebut untuk NPK Formula Khusus masih tersisa 3.711 Ton yang rencananya tidak diserap.

 

Lebih lanjut, stok pupuk untuk wilayah Jawa Timur per 5 Januari 2023 tergolong aman dengan jumlah sebesar 35.303.000 ton atau 133 persen dari ketentuan Permentan sebesar 26.568.000 ton.

 

"Beberapa hari lalu sudah dipastikan langsung oleh komisaris Pusri serta direktur keuangan dan umum bahwa di tempat pengepakan Pupuk Urea PUSRI Palembang di Kab Banyuwangi posisi stoknya mencukupi untuk persiapan penyaluran di awal tahun 2023," ungkapn

 

Sumber : http://kanalsatu.com/id/post/59615/kunjungi-pt--pusri-palembang--gubernur-khofifah-pastikan-distribusi-pupuk-urea-subsidi-14-wilayah-lancarp

Baca Selengkapnya
news-1

01 January 2023

PERKUAT PRODUKSI, PUSRI PALEMBANG SIAP KEMBANGKAN TRANSFORMASI BISNIS 2023

PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) menutup produksi Tahun 2022 dengan laksanakan pengantongan, pengapalan dan trucking akhir 2022 yang dilaksanakan di pabrik PT Pusri.

 

Selama Tahun 2022 ini beberapa upaya perusahaan telah dilakukan dalam menghadapi tantangan di dunia bisnis. Di antaranya melakukan revitalisasi pabrik Pusri III dan IV, inovasi dan diversifikasi produk, pengembangan bisnis dan transformasi bisnis berkelanjutan.

 

Sebagai salah satu misi Pusri yaitu menyediakan produk dan solusi agribisnis yang terintegrasi, selain memproduksi Urea yang menjadi produk unggulan Pusri, sejak 2016 Pusri telah memproduksi Pupuk NPK dengan kapasitas produksi sebesar 300.000 ton per tahun.

 

Di tahun ini, pabrik pupuk urea dan pupuk NPK mampu beroperasi dengan baik dan mencapai target produksi yang ditetapkan.

 

Di bidang penjualan, realisasi penjualan pupuk mencapai 102 persen dari RKAP dan penjualan non pupuk (amoniak) sebesar 211 persen dari RKAP. Dengan capaian penjualan yang sangat baik tersebut, membuat capaian kinerja perusahaan menjadi lebih baik pada tahun 2022.

 

Kontribusi Pusri untuk masyarakat dan lingkungan juga dituangkan melalui Program-Program CSR Pusri yang unggul dan berkelanjutan. Beberapa program yang telah dilaksanakan Pusri pada tahun ini di antaranya, Program Kampung SEHATI (Sehat, Erat, Sinergi), Program MUSIC (Millennials Usahawan Indonesia Competition), Program SESERA (Sehat Sejahtera) Pulau Kemaro, PROKLIM (Program Kampung Iklim) dan program-program lainnya yang terus dilaksanakan untuk membantu meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

 

Semangat Grow To63ther, Achieve More juga akan senantiasa digaungkan salah satunya dengan dilaksanakannya pembangunan Pusri III-B yang akan dimulai pada Tahun 2023, transformasi penjualan lanjutan melalui Program Makmur dan Agrosolution.

 

Seluruh upaya tersebut tentunya selaras agar tercapai kinerja perusahaan yang baik dengan produk-produk inovasi yang bermanfaat bagi tanaman.

 

“Seluruh insan Pusri terus semangat dalam memberikan yang terbaik bagi perusahaan melalui inovasi, kolaborasi dan mewujudkan Pusri Maju 2025 serta tercapainya kemandirian pangan dan kemakmuran negeri”, jelas Tri.

 

Menyambut tahun 2023, Tri mengajak seluruh insan Pusri untuk terus mendukung pencapaian program sentralisasi unit supporting, program transformasi dan implementasi budaya AKHLAK. Serta terus berkontribusi mendukung pemerintah di bidang ketahanan pangan nasional dan bersama terapkan Gerakan Lampaui Target (GLT) dalam bekerja. (*/rilis)

 

Sumber : https://kumparan.com/urbanid/perkuat-produksi-pusri-palembang-siap-kembangkan-transformasi-bisnis-2023-1zYIw6Jj8UN/full

Baca Selengkapnya
news-1

01 January 2023

PUSRI PATOK TARGET KINERJA 2023 LAMPAUI TARGET

Bisnis.com, PALEMBANG — PT Pupuk Sriwidjaja Palembang menargetkan kinerja bisnis mencapai di atas 100 persen pada 2023 seiring catatan positif pada tahun 2022.

 

Direktur Utama PT Pupuk Sriwidjaja (Pusri) Palembang, Tri Wahyudi Saleh, mengatakan  pabrik pupuk urea dan pupuk NPK mampu beroperasi dengan baik dan mencapai target produksi yang ditetapkan.

 

“Kami selalu memasang target di atas 100 persen baik produksi maupun penjualan karena ada program gerakan lampaui target (GTL) dalam bekerja,” katanya, Sabtu (31/12/2022).

 

Tri memaparkan bahwa di bidang penjualan, realisasi penjualan pupuk mencapai 102 persen dari RKAP dan penjualan non pupuk (amoniak) sebesar 211 persen dari RKAP pada tahun 2022.

 

Menurut dia, sepanjang Tahun 2022, anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) itu telah melakukan sejumlah upaya Pusri dalam menghadapi tantangan di dunia bisnis.

 

Diantaranya melakukan revitalisasi pabrik Pusri III & IV, inovasi dan diversifikasi produk, serta pengembangan bisnis dan transformasi bisnis berkelanjutan.

 

Tri menjelaskan upaya itu bakal berlanjut pada tahun 2023 seiring adanya target ground breaking untuk revitalisasi pabrik Pusri III-B. Selain itu, ada transformasi penjualan lanjutan melalui Program Makmur dan Agrosolution.

 

“Seluruh upaya tersebut tentunya selaras agar tercapai kinerja perusahaan yang baik dengan produk-produk inovasi yang bermanfaat bagi tanaman,” katanya.

 

Bisnis.com, PALEMBANG — PT Pupuk Sriwidjaja Palembang menargetkan kinerja bisnis mencapai di atas 100 persen pada tahun 2023 seiring catatan positif pada tahun 2022.

 

Direktur Utama PT Pupuk Sriwidjaja (Pusri) Palembang Tri Wahyudi Saleh mengatakan pabrik pupuk urea dan pupuk NPK mampu beroperasi dengan baik dan mencapai target produksi yang ditetapkan.

 

“Kami selalu memasang target di atas 100 persen baik produksi maupun penjualan karena ada program gerakan lampaui target (GTL) dalam bekerja,” katanya, Sabtu (31/12/2022).

 

Tri memaparkan bahwa di bidang penjualan, realisasi penjualan pupuk mencapai 102 persen dari RKAP dan penjualan non pupuk (amoniak) sebesar 211 persen dari RKAP pada tahun 2022.

 

Menurut dia, sepanjang Tahun 2022, anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) itu telah melakukan sejumlah upaya Pusri dalam menghadapi tantangan di dunia bisnis.

 

Diantaranya melakukan revitalisasi pabrik Pusri III & IV, inovasi dan diversifikasi produk, serta pengembangan bisnis dan transformasi bisnis berkelanjutan.

 

Tri menjelaskan upaya itu bakal berlanjut pada tahun 2023 seiring adanya target ground breaking untuk revitalisasi pabrik Pusri III-B. Selain itu, ada transformasi penjualan lanjutan melalui Program Makmur dan Agrosolution.

 

“Seluruh upaya tersebut tentunya selaras agar tercapai kinerja perusahaan yang baik dengan produk-produk inovasi yang bermanfaat bagi tanaman,” katanya.

 

Sumber : https://sumatra.bisnis.com/read/20230101/534/1613904/pusri-patok-target-kinerja-2023-lampaui-target

Baca Selengkapnya
news-1

31 December 2022

PUSRI LAKUKAN PENGANTONGAN, PENGAPALAN DAN TRUCKING AKHIR TAHUN 2022

Bumntrack.co.id. Jakarta – Sebagai perusahaan dengan Visi Agroindustri Unggul di Asia, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) menutup produksi Tahun 2022 dengan melaksanakan pengantongan, pengapalan dan trucking akhir 2022 yang dilaksanakan di Area Pabrik PT Pusri Palembang.

 

Selama Tahun 2022 ini beberapa upaya Pusri telah dilakukan dalam menghadapi tantangan di dunia bisnis. Diantaranya melakukan revitalisasi pabrik Pusri III & IV, inovasi dan diversifikasi produk, pengembangan bisnis dan transformasi bisnis berkelanjutan

 

“Sebagai salah satu misi Pusri yaitu menyediakan produk dan solusi agribisnis yang terintegrasi, selain memproduksi Urea yang menjadi produk unggulan Pusri, sejak Tahun 2016 Pusri telah memproduksi Pupuk NPK dengan kapasitas produksi sebesar 300.000 ton/tahun. Di tahun ini, pabrik pupuk urea dan pupuk NPK mampu beroperasi dengan baik dan mencapai target produksi yang ditetapkan,” kata Direktur Utama PT Pusri, Tri Wahyudi Saleh dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Sabtu (31/12/22).

 

Di bidang penjualan, realisasi penjualan pupuk mencapai 102 persen dari RKAP dan penjualan non pupuk (amoniak) sebesar 211 persen dari RKAP. Dengan capaian penjualan yang sangat baik tersebut, membuat capaian kinerja perusahaan menjadi lebih baik pada tahun 2022.

 

Kontribusi Pusri untuk masyarakat dan lingkungan juga dituangkan melalui Program-Program CSR Pusri yang unggul dan berkelanjutan. Beberapa program yang telah dilaksanakan Pusri pada tahun ini diantaranya, Program Kampung SEHATI (Sehat, Erat, Sinergi), Program MUSIC (Millennials Usahawan Indonesia Competition), Program SESERA (Sehat Sejahtera) Pulau Kemaro, PROKLIM (Program Kampung Iklim) dan program-program lainnya yang terus dilaksanakan untuk membantu meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

 

Semangat “Grow To63ther, Achieve More” juga akan senantiasa digaungkan salah satunya dengan dilaksanakannya pembangunan Pusri III-B yang akan dimulai pada Tahun 2023, transformasi penjualan lanjutan melalui Program Makmur dan Agrosolution. Seluruh upaya tersebut tentunya selaras agar tercapai kinerja perusahaan yang baik dengan produk-produk inovasi yang bermanfaat bagi tanaman.

 

“Seluruh insan Pusri terus semangat dalam memberikan yang terbaik bagi perusahaan melalui inovasi, kolaborasi dan mewujudkan Pusri Maju 2025 serta tercapainya kemandirian pangan dan kemakmuran negeri,” jelas Tri.

 

Menyambut tahun 2023, dirinya mengajak seluruh insan Pusri untuk terus mendukung pencapaian program sentralisasi unit supporting, program transformasi dan implementasi budaya AKHLAK. Serta terus berkontribusi mendukung pemerintah di bidang ketahanan pangan nasional dan bersama terapkan Gerakan Lampaui Target (GLT) dalam bekerja.

 

Sumber : https://bumntrack.co.id/pusri-lakukan-pengantongan-pengapalan-dan-trucking-akhir-tahun-2022/

Baca Selengkapnya
news-1

31 December 2022

PENJUALAN CAPAI 102 PERSEN, PT PUSRI AKAN REVITALISASI PABRIK 3 DAN 4

TEMPO.CO, Palembang - PT Pupuk Sriwidjaja alias PT Pusri Palembang membukukan hasil penjualan nan melampaui sasaran rencana kerja dan anggaran perusahaan alias (RKAP)-nya.

 

Tahun ini kata Direktur Utama PT Pusri Tri Wahyudi Saleh, perseroan dapat merealisasi penjualan pupuk mencapai 102 persen dari RKAP dan penjualan non pupuk (amoniak) sebesar 211 persen dari RKAP.

 

Dengan capaian penjualan nan sangat baik tersebut, membikin capaian keahlian perusahaan menjadi lebih baik pada 2022. “Kinerja produksi sampai dengan tahun 2022 semuanya di atas 100 persen,” katanya, Sabtu, 31 Desember 2022. 

 

Sebelumnya, di sela-sela kegiatan pengantongan akhir tahun 2022 dan awal tahun 2023, Tri Wahyudi mengatakan sangat optimistis bisa kembali melampaui sasaran produksi dan penjualan pada tahun depan.

 

Dengan capaian keahlian nan semakin membaik itu, pabrik nan berkantor pusat di Palembang, Sumatera Selatan ini menyiapkan sejumlah rencana strategis di tahun 2023. Salah satunya adalah dengan revitalisasi pabrik III dan IV. “Kami sedang siapkan tendernya untuk pabrik IIIB. Diharapkan segera groundbreaking,” ujarnya. 

 

Sebagai perusahaan dengan Visi Agroindustri Unggul di Asia, PT Pusri Palembang nan merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) menutup produksi Tahun 2022 dengan melaksanakan pengantongan, pengapalan dan trucking akhir 2022 nan dilaksanakan di Area Pabrik PT Pusri Palembang 27 Desember 2022.

 

Selama tahun 2022 ini, beberapa upaya Pusri telah dilakukan dalam menghadapi tantangan di bumi bisnis. Diantaranya melakukan revitalisasi pabrik Pusri III & IV, penemuan dan diversifikasi produk, pengembangan upaya dan transformasi upaya berkelanjutan

 

Sebagai salah satu misi Pusri ialah menyediakan produk dan solusi agribisnis nan terintegrasi, selain memproduksi urea nan menjadi produk unggulan Pusri, sejak Tahun 2016 Pusri telah memproduksi Pupuk NPK dengan kapabilitas produksi sebesar 300.000 ton/tahun. Di tahun ini, pabrik pupuk urea dan pupuk NPK bisa beraksi dengan baik dan mencapai sasaran produksi nan ditetapkan. 

 

Masih kata Tri Wahyudi, kontribusi Pusri untuk masyarakat dan lingkungan juga dituangkan melalui Program-Program CSR Pusri nan unggul dan berkelanjutan.

 

Beberapa program nan telah dilaksanakan Pusri pada tahun ini diantaranya, Program Kampung SEHATI (Sehat, Erat, Sinergi), Program MUSIC (Millennials Usahawan Indonesia Competition), Program SESERA (Sehat Sejahtera) Pulau Kemaro, PROKLIM (Program Kampung Iklim) dan program-program lainnya nan terus dilaksanakan untuk membantu meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

 

Semangat “Grow To63ther, Achieve More” juga bakal senantiasa digaungkan salah satunya dengan dilaksanakannya pembangunan Pusri III-B nan bakal dimulai pada Tahun 2023, transformasi penjualan lanjutan melalui Program Makmur dan Agrosolution. Seluruh upaya tersebut tentunya selaras agar tercapai keahlian perusahaan nan baik dengan produk-produk penemuan nan berfaedah bagi tanaman.

 

“Seluruh insan Pusri terus semangat dalam memberikan nan terbaik bagi perusahaan melalui inovasi, kerjasama dan mewujudkan Pusri Maju 2025 serta tercapainya kemandirian pangan dan kemakmuran negeri," kata Tri. 

 

Menyambut tahun 2023, Tri membujuk seluruh insan Pusri untuk terus mendukung pencapaian program sentralisasi unit supporting, program transformasi dan penerapan budaya AKHLAK. Serta terus berkontribusi mendukung pemerintah di bagian ketahanan pangan nasional dan berbareng terapkan Gerakan Lampaui Target (GLT) dalam bekerja.

 

 

Artikel Ini telah tayang di Jakartainews.com dengan Judul: Penjualan Capai 102 Persen, PT Pusri Akan Revitalisasi Pabrik 3 dan 4

 

Sumber : https://jakartainews.com/penjualan-capai-102-persen-pt-pusri-akan-revitalisasi-pabrik-3-dan-4-252379.html

Baca Selengkapnya
news-1

29 December 2022

UKIR SEJARAH MEMBANGGAKAN, PUSRI RAIH PROPER EMAS 2022

SUMSELNETMEDIA.COM. Jakarta – Setelah satu dekade terus menerus meraih peringkat hijau dalam penilaian Proper (Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup) oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) akhirnya capaian peringkat PT Pupuk Sriwidjaja (Pusri) berubah.

 

“Pecah telur” terjadi pada penilaian Proper 2022. Berdasarkan Surat Keputusan Menteri LHK Nomor SK.1299/ MENLHK/ Setjen/ Kum.1/ 12/ 2022 tentang Hasil Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup Tahun 2021 – 2022, PT Pusri meraih peringkat emas yang menjadi peringkat tertinggi bersama 50 perusahaan lainnya.

 

“Alhamdulillah akhirnya PT Pusri meraih peringkat emas setelah selama 11 tahun berturut meraih peringkat hijau. Ini kado bagi PT Pusri yang baru berulangtahun ke 63 pada 24 Desember lalu,” kata Direktur Utama PT Pusri Tri Wahyudi Saleh, Kamis (29/12).

 

Penghargaan Proper Emas tersebut diserahkan langsung Wakil Presiden Ma’ruf Amin yang didampingi Menteri LHK Siti Nurbaya kepada Direktur Utama PT Pusri Tri Wahyudi Saleh di Istana Wakil Presiden, Jakarta

 

Penganugerahan penghargaan PROPER 2022 diberikan pemerintah setelah sebelumnya Kementerian LHK menilai 3.200 unit entitas perusahaan yang dinilai atas kinerja perusahaan dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan. Sebanyak 51 perusahaan ditetapkan meriah peringkat emas dan 170 perusahaan mendapatkan peringkat hijau dari. Dari Sumatera Selatan (Sumsel) selain PT Pusri, peringkat emas juga diraih PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III Plaju.

 

Wakil Presiden Ma’ruf Amin dalam pengarahannya mengatakan, “Selama kurang lebih 25 tahun, Proper hadir untuk mendorong setiap aktivitas industri lebih dari sekadar pemenuhan ketaatan terhadap peraturan lingkungan hidup, tetapi juga dapat berkelanjutan dengan menerapkan prinsip ekonomi hijau.”

 

Menurut Wapres, kriteria penilaian Proper setiap tahun semakin kompleks. Pada penilaian tahun 2022 mencakup penerapan kriteria penilaian daur hidup dan pelaksanaan inovasi sosial, serta kategori green leadership yang menilai kepemimpinan CEO perusahaan kandidat Emas Proper.

 

Sementara itu menurut Menteri LHK Siti Nurbaya, perusahaan yang dinilai dalam kinerja lingkungan Proper tahun 2022 sebanyak 3.200 unit entitas perusahaan. Jumlah ini meningkat dalam dua tahun terakhir sebanyak 25 persen. Khusus sektor industri tekstil dan sawit mengalami penurunan ketaatan terbesar tahun ini.

 

Selain itu pada penilaian Proper tahun 2022 menurut Siti Nurbaya, sebanyak 15 pimpinan tertinggi atau CEO dari 99 perusahaan kandidat emas telah terpilih untuk dinilai sebagai green leader dan mendapat kesempatan mempresentasikan kapasitasnya dalam membawa sustainable company.

 

Selain itu pada anugerah Proper tahun 2022 tercatat 872 eco-inovasi dilahirkan perusahaan dan dinilai sebagai penghematan yang bisa dinilai dalam rupiah mencapai Rp126,28 triliun atau 23 persen lebih hemat dari 2021. Jumlah inovasi tahun ini pun meningkat 25 persen dari tahun sebelumnya 697 inovasi.

 

Proper pada awal kelahirannya tahun 1996 merupakan program yang bertujuan mendorong perusahaan taat terhadap peraturan lingkungan hidup dan mencapai keunggulan lingkungan (environmental excellency) melalui integrasi prinsip-prinsip pembangunan berkelanjutan dalam proses produksi dan jasa, dengan jalan penerapan sistem manajemen lingkungan, 3R, efisiensi energi, konservasi sumberdaya dan pelaksanaan bisnis yang beretika serta bertanggung jawab terhadap masyarakat melalui program pengembangan masyarakat.

 

Sumber : https://sumselnetmedia.com/berita/10403/ukir-sejarah-membanggakan-pusri-raih-proper-emas-2022/

Baca Selengkapnya
news-1

30 December 2022

RAIH PROPER EMAS 2022, DIRUT TRI WAHYUDI: KERJA KERAS INSAN PUSRI PALEMBANG

PALEMBANG, SUMEKS.CO – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero), berhasil raih penghargaan Anugerah Program Kinerja Penilaian Peringkat Perusahaan Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup (PROPER) EMAS Tahun 2022.

 

Penghargaan  diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI, KH. Ma’ruf Amin di Istana Negara kepada Direktur Utama Pusri, Tri Wahyudi Saleh, Kamis 29 Desember 2022.

 

Mengusung Tema “Recover Together, Recover Stronger”, sebanyak 51 (lima puluh6 satu) perusahaan berhasil meraih PROPER EMAS. PROPER merupakan penghargaan tertinggi dari pemerintah melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI bagi pelaku usaha dalam pengelolaan lingkungan hidup

 

Dalam sambutannya, KH. Ma’ruf Amin mengucapkan, Selamat kepada seluruh penerima anugerah PROPER EMAS, karena kinerja perusahaan penerima anugerah terbukti menjadi yang terdepan dalam pengelolaan lingkungan.

 

 “Saudara2 menjadi inspirasi dan motivasi bagi perusahaan lain dalam mengelola lingkungan dengan program-program inovasi yang berkelanjutan”, terang KH. Ma’ruf Amin.

 

Pada Tahun 2022 ini terdapat perubahan dan pengembangan dalam variable penilaian yaitu berkembang menjadi kerangka green leadership sebagai kebijakan green industry.

 

Adapun kriteria pengelolaan lingkungan hidup dan pemberdayaan masyarakat dalam Proper meliputi sistem manajemen lingkungan, efisiensi energi, penurunan emisi dan gas rumah kaca, efisiensi air, penurunan dan pemanfaatan limbah B3, pengelolaan 3R sampah, perlindungan keanekaragaman hayati, pengembangan masyarakat, penerapan Life Cycle Assessment serta Social Return of Invesment.

 

Sementara itu, Menteri LHK Siti Nurbaya dalam laporannya menyampaikan bahwa terdapat 51 perusahaan dengan penilaian PROPER peringkat Emas, 170 perusahaan peringkat Hijau, 2.031 perusahaan peringkat Biru, 887 perusahaan peringkat Merah, 2 perusahaan peringkat Hitam, serta 59 perusahaan tidak dapat diumumkan karena sedang berproses di Ditjen Gakkum KLHK dan tidak lagi beroperasi.

 

Penilaian dilakukan oleh Dewan Pertimbangan PROPER yang imparsial, independen, dan beranggotakan dari unsur akademisi dan tokoh masyarakat.

 

Adapun variabel penilaian terus berkembang dari waktu ke waktu yang ditetapkan dan disusun secara konseptual

 

Menteri Lingkungan Hidup & Kehutanan, Siti Nurbaya  mengatakan semakin banyak perusahaan yang menjadi agen dan melibatkan pemangku kepentingan dan membantu mengurangi jejak dampak lingkungan.

 

Tri Wahyudi Saleh menyampaikan terimakasih atas kerja keras seluruh Insan Pusri yang bersama-sama memberikan yang terbaik agar Pusri mendapatkan PROPER EMAS.

 

“Alhamdulillah PROPER EMAS ini merupakan harapan kita semua, melalui Program Sehat Sejahtera (SESERA) Pusri berhasil raih PROPER EMAS. Saya sangat mengapresiasi atas prestasi Insan Pusri. Kerja yang luar biasa dari kita semua berbuah manis dan sangat membanggakan," terang Tri. 

 

“Kami akan selalu berupaya dalam memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar. Melalui pengembangan serta program-program yang ditujukan untuk masyarakat lingkungan. Serta kami akan terus meningkatkan inovasi dan kinerja lingkungan perusahaan, agar dapat mempertahankan PROPER EMAS,"  tutup Tri. (*)

 

Sumber : https://sumeks.disway.id/read/651813/raih-proper-emas-2022-dirut-tri-wahyudi-kerja-keras-insan-pusri-palembang/15

Baca Selengkapnya
Laporan Tata Kelola Info Publik FAQ