Kabar Pusri

PILOG Manfaatkan KM Pusri Indonesia 1 Optimalkan Logistik Pupuk

14 November 2020

PT Pupuk Indonesia Logistik (PILOG) bersama PT Pupuk Sriwidjaja Palembang dan PT Petrokimia Gresik melakukan kerja sama, berupa pengapalan pupuk urea curah sebanyak 11.710,686 ton.
 
Sinergi ini dilakukan dalam rangka mewujudkan program Optimalisasi Logistik Pupuk dan Ketahanan Pangan dari PT Pupuk Indonesia (Persero). Keberangkatan pengapalan perdana dilakukan dari Palembang, dengan tujuan sandar di Pelabuhan Petrokimia Gresik, Jawa Timur.
 
VP Perencanaan Pemasaran PT Petrokimia Gresik, Andri Puji Handoyo mengatakan bahwa kerja sama untuk merealisasikan pengapalan tersebut sangat penting dilakukan.
 
“Hal ini sesuai instruksi pemerintah kepada PT Pupuk Indonesia (Persero) dalam pemenuhan kebutuhan urea bersubsidi di Jawa Timur. Selain itu, realisasi pengapalan ini sebagai bentuk sinergi antaranak Perusahaan PIHC,” kata Andri.
 
Sebagai informasi, PT Pupuk Indonesia Logistik sendiri merupakan salah satu anak perusahaan dari PT Pupuk Indonesia (Persero), yang bergerak di bidang jasa pelayaran dan angkutan laut. Kedua perusahaan ini tergabung dalam grup PT Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC).
 
Sementara itu dalam proses pengangkutannya, PILOG memanfaatkan KM Pusri Indonesia 1 yang merupakan salah satu kapal milik PILOG dengan jenis kapal SPUB (Self Propelled Urea Barge) yang memiliki ukuran LoA 134 meter (m), LBP 130,70 m, GRT 12.454 ton, dan DWT 11.485 ton.


Sumber:https://www.truckmagz.com/pilog-manfaatkan-km-pusri-indonesia-1-optimalkan-logistik-pupuk/



Laporan Tata Kelola Info Publik FAQ