Kabar Pusri

EDUKASI PETANI BERSAMA PUSRI, PTPN VI GELAR SEKOLAH TANI

24 June 2023

cover

TRIBUNJAMBI.COM, JAMBI – PTPN VI terus berkontribusi bagi negeri. Gandeng PT Pusri, PTPN VI edukasi petani di Muaro Jambi lewat Sekolah Tani, Program Makmur.

 

Holding perkebunan ini sudah tak diragukan lagi kontribusinya untuk berbagai sektor kehidupan. Salah satunya program edukasi yang dijalankan.

 

Program ini bekerjasama dengan PT Pupuk Indonesia dalam hal ini dilaksanakan oleh PT Pupuk Sriwidjaja Palembang dengan kolaborasi bersama Koperasi Panca Bhakti Nusantara 56.

 

Kerjasama di bidang pendidikan dalam Program Makmur ini, berlangsung pada Rabu, 21 Juni 2023. Program edukasi ini, tentang budidaya tanaman dan replanting dari Program PSR PTPN VI.

 

“Ada ±50 orang peserta kelompok tani yang terdiri dari Koperasi Panca Bhakti Nusantara 56,” ungkap Kepala Sub Bagian Optimalisasi Aset & Kemitraan Petani Plasma, Perencanaan & Sustainability, Arief Kurniawan.

 

Kegiatan yang berlangsung di Desa Panca Bakti, Kecamatan Sungai Bahar, Kabupaten Muaro Jambi ini di isi pemateri dari Balai Pelatihan Pertanian Jambi, Ir Lindung

 

Sebelumnya, PTPN VI mengandeng Kementrian Tenaga Kerja RI untuk meningkatkan kemampuan para pekerja dari berbagai Unit Usaha. Kegiatan ini, selain meningkatkan SDM, juga mengantisipasi terjadinya kebakaran.

 

Sumber : https://jambi.tribunnews.com/2023/06/24/edukasi-petani-bersama-pusri-ptpn-vi-gelar-sekolah-tani.

Laporan Tata Kelola Info Publik FAQ