Kabar Pusri

Panen Raya di Eka Marga Hasil Panen Capai 13,44 Ton per Hektar

04 November 2021

LUBUKLINGGAU – CV Musi Jaya Sentosa Mandiri bersinergi bersama Kelompok Tani (Poktan) Giat Usaha, melakukan panen raya padi demplot pemupukan berimbang di Kelurahan Eka Marga, Kecamatan Lubuklinggau Selatan II, Kota Lubuklinggau, Rabu (3/11).

Panen dilaksanakan di area persawahan dengan luas 5 hektar. Acara ini dihadiri staf pengurus distributor PT Pupuk Sriwidjaja Palembang, Hendro Wijaya, Asisten Lapangan PT Pusri Lubuklinggau, Fitrah, PPL Dinas Pertanian Kota Lubuklinggau,

Juga Rio Malayani, Pendamping Peningkatan Ekonomi Pertanian Lubuklinggau (P2EP) dan Akang Bunaya dan Ketua Poktan Giat Usaha, Hengky Novian.

Menurut Staf Pengurus Distributor PT Pupuk Sriwidjaja Palembang, Hendro Wijaya, panen raya ini bersinergi bersama Poktan Giat Usaha Kelurahan Eka Marga.

Hendro Wijaya menjelaskan, untuk hasil pengubinan 2,5 x 2,5 meter, untuk produktivitas pengubinan petak A berjumlah 8,2 per Kg, sehingga mengalami peningkatan dari panen raya padi sebelumnya. Serta hasil pengubinan petak B berjumlah 8,4 per Kg.

Sementara itu, Asisten Lapangan PT Pusri Lubuklinggau, Fitrah menjelaskan Panen Demplot CV Musi Jaya Sentosa Mandiri mengunakan dua petak, yakni Petak A kebiasan petani dengan dosis pupuk Urea 200, NPK 200 dan Nutremag 8 Kg per hektar.

Kemudian Petak B anjuran Urea 200, NPK 300, Organik 500 dan Nutremag 8 Kg sehingga hasil panen Petak A kebiasaan petani ukuran ubinan 2,5 x 2,5 menghasilan hasil ubinan 8.2 Kg atau 13,12 ton/ha sedangkan Petak B hasil ubinan 8,4 Kg atau 13, 44 ton perhektar.

Ketua Poktan Giat Usaha, Hengky Novian mengatakan setelah adanya pupuk berimbang ini, hasil panennya meningkat. “Ke depannya kami selaku petani akan menerapkan sistem yang dianjurkan PT Pusri,” ujarnya.

“Kami akan sosialiasasi dengan petani yang lain dengan sistem yang seperti bagus diterapkan dikelompok ini supaya ada peningkatan lagi hasil kedepannya,” tambahnya.

FTP Tim Lapangan PT Nufarm Indonesia, Agung mengucapkan terima kasih kepada PT Pusri mau bekerjasama kepada PT Nufarm Indonesia dan PT Nufarm Indonesia ini yakni bergerak dibidang pestisida untuk membasmi hama dan penyakit.

Agung menjelaskan untuk membasmi hama dan penyakit dari PT Nufarm Indonesia memakai produk synergy sedangkan pengendalian ulatnya memakai Terra.

Kemudian produk Sinergy ada dua bahan aktif yakni difenokazol dan propikonazol untuk meningkatkan produksi, memberantas penyakit dan menambah bobot padi sehingga dengan pupuk yang seimbang.

“Jadi dengan kolaborasi ini, pupuknya juga seimbang dan perawatannya juga sesuai,”ungkapnya.

PPL Dinas Pertanian Kota Lubuklinggau, Rio Melayani mengucapkan terima kasih kepada PT Pusri yang tekah mendukung Kelompok Tani Giat Usaha ini sehingga hasil produksi meningkat menjadi 8,4 Kg.

“Kami berharap kepada PT Pusri kiranya nanti lebih banyak lagi kelompok-kelompok tani yang diadakan seperti ini,” tutupnya.


Sumber : https://oganilir.sumeks.co/panen-raya-di-eka-marga-hasil-panen-capai-1344-ton-per-hektar/
Report Governance Public Info FAQ