Kabar Pusri

1.200 Guru Ikut Seminar Motivasi Pendidikan

11 June 2009

PT Pupuk Sriwijaya (Pusri) menggelar seminar motivasi pendidikan untuk guru se-Kota Palembang. Pembicara: Ayah Eddy, motivator pendidikan dari Jakarta. Seminar bertema Kompetensi Guru Menciptakan Intelektual Anak Didik.

Seminar ini diikuti lebih 1.200 guru dari berbagai unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) di Kecamatan Ilir II, Kalidoni, dan UPTD se kota Palembang.

Direktur Umum dan SDM Ir Djafarudin Lexy didampingi Manager PUKK dan BL Bambang Subyanto mengatakan, seminar ini tertujuan memberikan pembekalan motivasi dan soft skill bagi guru untuk menambah kompetensi tenaga pengajar.

Kegiatan ini diselenggarakan sebagai salah satu bentuk pengaplikasian corporate social responsibility kepada masyarakat sejalan dengan program Pusri Peduli Pendidikan. Setelah menyerahkan bantuan biaya sekolah kepada 1000 siswa sekolah Februari lalu, kali ini bentuk kepedulian Pusri diarahkan bagi para guru. "Pusri menilai, peran guru sangat besar dalam membentuk generasi penerus bangsa yang andal," kata Djafarudin.
Report Governance Public Info FAQ