Kabar Pusri

PT Pusri Tanam 1.500 Pohon Wujudkan Pusri Jaya 2030

07 December 2016

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG- Sebagai tindakan nyata dalam upaya penyelamatan lingkungan, dan rangkaian memperingati HUT ke 57 pada tahun ini.

PT Pupuk Sriwidjaja (Pusri), menanam 1.500 pohon di area kompleks PT Pusri Palembang, Senin (5/12/2016).

Kegiatan yang sudah menjadi agenda rutin tahunan, dalam gerakan menanam 1 miliar pohon itu, PT Pusri mengajak karyawan, keluarga hingga mitra bisnis untuk ikut "ayo tanam pohon" sebagai wujud kerja nyata menuju PT Pusri Jaya 2030.

Menurut Direktur Utama (Dirut) PT Pusri Palembang Mulyono Prawiro, gerakan ayo tanam pohon ini merupakan salah satu rangkaian HUT PT Pusri yang puncaknya akan dilaksanakan pada 24 Desember mendatang.

Dari total 1.500 pohon tersebut terdiri dari 104 pohon aneka buah, 450 pohon trembesi, dan 946 pohon bambu, dengan melibatkan 500 karyawan yang ada, di 7 titik.

"Beberapa rangkaian kegiatan menyambut HUT Pusri ke 57, beberapa kegiatan telah dilakukan, mulai awal bulan ini (Desember) hingga 24 Desember mendatang,"kata Mulyono selepas melakukan penanaman pohon trembesi.

Diterangkannya,  gerakan peduli lingkungan dengan gerakan ayo tanam pohon itu, sangatlah penting bagi manusia, khususnya karyawan PT Pusri.

Dirinya berharap, kedepan bisa dilibatkan secara aktif total karyawan PT Pusri yang berjumlah 2.400 orang, untuk mengikuti gerakan ayo tanam pohon tersebut.

Selain itu, karyawan juga bisa mengikut sertakan suami/ istri dan anaknya, sehingga tembus angka 7.500 pohon yang ditanam.

"Dengan begitu, nantinya bisa mencapai target 1 juta pohon, sesuai visi menuju PT Pusri Jaya 2030. Mengingat ini dilakukan setiap tahun,"bebernya.

Diterangkan Mulyono, gerakan untuk menanam pohon ini, nantinya akan meningkatkan performat dan produktiditas perusahaan untuk menjaga lingkungan tetap Asri.

"Jika hijau dan Asri lingkungan kita, akan menyokong kenerja dan produktifitas menjadi lebih meningkat,"tandasnya.

Manager B3LH, Balia Akhmad  menambahkan, ayo tanam pohon ini wujud kerja nyata pihaknya, setelah diberikan rezeki yang cukup.

"Kedepan dapat tumbuh dan bermanfaat pohom yang ditanam ini, dan mengurangi pencemaran. ini melibatkan seluruh komponen, mulai dari karyawan, keluarga PT Pusri, dan tahun depan akan melibatkan rekanan dan mitra PT Pusri,"pungkasnya.

Layanan Pelanggan Laporan Tata Kelola Info Publik FAQ