Kabar Pusri

Pendaftar Pusri Beludak, Server Sempat Error

19 May 2009

PALEMBANG - Sejak dibuka sampai dua hari terakhir ini pendaftar calon karyawan PT Pusri melalui website http://www.ppjkunsri.com membeludak. Setidaknya Pusat Pelayanan Jasa Ketenagakerjaan (PPJK) Unsri sudah menerima pandaftar melalui online itu sebanyak 1.200 pelamar setiap hari. Jumlah tersebut belum termasuk pelamar yang tidak memenuhi persyaratan.

Bahkan, untuk Jumat malam (15/5) hingga Sabtu pagi jumlah pelamar yang terdaftar di website tersebut di atas angka 1.000 pelamar. Akibat terlalu banyak masyarakat yang membuka website tersebut pada waktu bersamaan, website tersebut sempat mengalami error atau tidak bisa dibuka. Jika Anda membuka web tersebut akan tertulis “address not found. Firefox can't find the server at www.ppjkunsri.com. The browser could not find the host server for the provided address”.

Karena pembukaan lowongan ini terbuka secara umum, bahkan bisa diakses oleh warga seluruh Indonesia, jadi website tersebut sempat tidak bisa dibuka, error. ‘’Bayangin saja, pada waktu bersamaan lebih dari 1.200 warga membuka dan mengaksesnya mungkin itu yang menyebabkan warga tidak bisa mengaksesnya,” ujar Kepala PPJK Unsri Zainudin Nawawi kemarin saat dihubungi koran ini.

Apalagi, sekarang ini merupakan puncak dari pendaftaran. Karenanya sebagai langkah antisipasi atas membeludaknya peminat, dari PPJK Unsri sendiri akan menambah kapasitas menjadi 8 megabyte (MB). “Sebelumnya hanya 2 megabyte. Dan bila terus terjadi peningkatan jumlah pelamar, kapasitasnya akan terus ditingkatkan,” lanjutnya.

Sementara jumlah pelamar yang mendaftar melalui online hingga pukul 15.00 WIB kemarin sudah mencapai 3.700 orang, untuk semua formasi. Dan ini akan terus mengalami peningkatan jumlah pelamar hingga hari terakhir dibukanya lowongan kerja dari PT Pusri.

“Semalam saja hingga pukul 10.00 WIB pagi tadi jumlah pelamar yang sudah masuk dan memenuhi persyaratan administrasi sudah lebih dari 1.000 pelamar. Dan bila dihitung sampai siang pukul 15.00 WIB tadi mencapai 3.700 pelamar,” terangnya.

Karena itu, bagi warga yang ingin membuka layanan online tersebut hendaknya mendatangi warnet (warung internet) yang memiliki kapasitas besar sehingga mampu membuka layanan tersebut. “Mungkin saja mereka yang membuka layanan online tersebut kapasitasnya kecil sehingga membukanya perlu antre. Jadi agar cepat, mereka perlu menggunakan kapasitas yang besar,” tukasnya.

Jadi, meskipun server sempat tidak bisa dibuka. Pihak PPJK Unsri sendiri tidak akan membuka pelayanan secara manual termasuk pengiriman berkas lamaran melalui pos. “Kita akan tetap menggunakan layanan online untuk penerimaan calon karyawan PT Pusri,” tutupnya.

Salah seorang peserta yang ditemui koran ini pernah membuka website mulai pukul 22.00 WIB baru bisa send berhasil pukul 10.00 WIB. Itupun melalui cara lain, karena selain bisa lewat web ppjkunsri juga bisa lewat web http:///www. pusri.co.id.

(mg23)

Layanan Pelanggan Laporan Tata Kelola Info Publik FAQ