Kabar Pusri

KOMITMEN JAGA LINGKUNGAN, PUSRI RAIH PROPER HIJAU

02 March 2021

cover
PALEMBANG – PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) berhasil menerima Penghargaan Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup (PROPER) Hijau Tahun 2021 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI. Penghargaan diserahkan secara langsung oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi Sumatera Selatan yang diwakili Sekretaris Kepala Dinas Herdi Apriansyah, dan diterima oleh Senior Vice President Teknologi PT Pusri, Agus Waluyo pada Selasa (02/03).
 
PROPER merupakan penghargaan bagi perusahaan yang secara konsisten telah melaksanakan system pengelolaan lingkungan hidup di Indonesia yang dikeluarkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI. Sementara untuk Peringkat Hijau diberikan kepada perusahaan yang telah melakukan pengelolaan lingkungan lebih dari yang dipersyaratkan (beyond compliance) dalam peraturan melalui pelaksanaan system pengelolaan lingkungan, pemanfaatan sumber daya secara efisien melalui upaya 4R (Reduce, Reuse, Recycle dan Recovery) serta melakukan upaya CSR/Community Development yang berkelanjutan.

Tahun ini, merupakan kali ke-10 Pusri berhasil meraih penghargaan PROPER Hijau. Vice President Humas Pusri, Soerjo Hartono mengatakan bahwa penghargaan ini berhasil diraih karena Pusri telah melaksanakan upaya pengelolaan lingkungan yang baik dan tetap melakukan upaya tanggap dan berkontribusi dalam penanganan COVID-19.

“Dengan penghargaan PROPER Hijau yang kami terima ini, tentunya kami jadikan motivasi untuk lebih baik lagi dalam mengelola lingkungan, efisiensi Sumber Daya Alam dan pengembangan Program Community Development”, ujar Soerjo.

Di Provinsi Sumatera Selatan, selain Pusri ada 12 (dua belas) perusahaan lain yang menerima penghargaan Proper Hijau ini. “Harapan kami kedepannya, agar dapat mempertahankan peringkat PROPER Hijau dan mengoptimalkan upaya untuk meraih PROPER Emas. Tentunya hal tersebut diraih dengan cara berkomitmen untuk terus tumbuh dan berkembang bersama masyarakat sekitar perusahaan. Serta melakukan inovasi dan memberikan kontribusi lebih baik lagi di skala nasional, khususnya untuk Sumatera Selatan”, tutup Soerjo.
***
Palembang, 2 Maret 2021
Informasi lebih lanjut:
VP Humas - Soerjo Hartono
Email: [email protected]    
Layanan Pelanggan Laporan Tata Kelola Info Publik FAQ