14 March 2014
Press Release
“GP3K Pusri Tingkatkan Produkstivitas 7,5 ton Padi di Wonogiri”
PT Pupuk Sriwidjaja Palembang (Pusri) sebagai pelaksana Program Gerakan Peningkatan Produksi Pangan Berbasis Korporasi (GP3K) melaksanakan panen raya di Desa Gesing, Kecamatan Kismantoro, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah (14/3). Panen raya dilakukan oleh Menteri BUMN Dahlan Iskan bersama Direktur Utama PT Pupuk Indonesia Arifin Tasrif, Direktur Utama PT Pusri Musthofa, dan Direksi Anak Perusahaan Holding Pupuk lainnya.
Realisasi luas tanam di Kabupaten Wonogiri untuk musim tanam 2013/2014 mencapai 1.066 Ha, dari luas lahan 41.560 Ha di Jawa Tengah, dengan rincian sebagai berikut:
Pada panen raya kali ini, lahan yang dipanen seluas 96 Ha, dikelola oleh 125 petani yang tergabung dalam kelompok Tani Sido Mulyo, Gapoktan Sido Agung. Vairetas yang digunakan jenis Mikongga dengan cara tanam jajar legowo dan sistem pengairan Irigasi Teknis (IP 200 + Palawija). Lahan ini mulai ditanam pada tanggal 11 Desember 2013, memiliki jumlah anakan/ rumpun sekitar 22 – 30 batang, dengan jumlah butiran/ malai sebanyak 165 – 186 biji.
Sebelum melaksanakan program GP3K, dosis pemupukan yang diberikan adalah Urea 250 kg/ Ha dan pupuk kandang (seadanya), menghasilkan produktivitas panen sebesar 6 ton/Ha. Setelah program GP3K, maka perlakuan pemupukan disempurnakan dengan formula: Urea 150 kg/ Ha, NPK 300 kg/ Ha, dan Organik 500 kg/ Ha, dengan estimasi produktivitas hasil sebesar 7,5 – 8 ton / Ha.
Sejak Program GP3K dicanangkan pemerintah pada tahun 2011, Pusri telah melaksanakan penugasan di Sumsel dan Lampung, dilanjutkan di tahun 2012 dengan penambahan satu wilayah binaan, yaitu Jawa Tengah. Mulai Tahun 2013, wilayah binaan GP3K Pusri makin bertambah sesuai dengan wilayah rayon penyaluran pupuk bersubsidi, yaitu Sumsel, Lampung, Jateng, DIY, Banten, Bangka Belitung, Jambi, dan Bengkulu.
No |
Tahun |
Jumlah Propinsi |
Penugasan (Ha) |
Realisasi Tanam (Ha) |
1 |
2011 |
2 |
15.000 |
11.998 |
2 |
2012 |
3 |
50.000 |
48.423 |
3 |
2013 |
8 |
240.000 |
244.800 |
4 |
2014 |
8 |
300.000 |
178.564* |
*) Tahun 2014 Realisasinya Baru 1 Musim Tanam
Wonogiri, 14 Maret 2014
Humas Pusri
Bagikan
17 December 2024
JELANG HUT KE-65, PUSRI GELAR KHITANAN MASSAL UNTUK LINGKUNGAN10 December 2024
PUSRI RAIH PRESTASI PADA AJANG TKMPN 2024