Kabar Pusri

Dukung Musim Tanam ke Dua, Pusri Siapkan 82 Ribu Ton Pupuk Urea Subsidi

30 April 2021

JAKARTA, SENAYANPOST.com - Direktur Utama PT Pupuk Sriwidjaja (Pusri) Tri Wahyudi Saleh mengungkapkan pihaknya menyiapkan sebanyak 82.537 ton pupuk urea bersubsidi untuk mendukung kebutuhan petani dalam musim tanam kedua pada April-Mei 2021.
 
Tri Wahyudi Saleh mengatakan stok pupuk yang tersedia tersebut melampaui 154 persen dari ketentuan minimum pemerintah yaitu 53.463,91 ton.
 
“Petani tidak perlu khawatir akan kekurangan pupuk, karena kami sudah menyiapkan stok pupuk untuk musim tanam kedua ini,” kata Tri Wahyudi Saleh, di Palembang, Kamis (29/4/2021).
 
PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) sejauh ini bertanggung jawab pada penyaluran pupuk urea bersubsidi di Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Bengkulu, Lampung, Jawa Tengah, Jawa Timur, Daerah Istimewa Yogyakarta, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat dan Bali.
 
Terkait pupuk bersubsidi untuk 2021 pemerintah mengalokasikan 9 juta ton dari 24 juta ton kebutuhan petani.
“Dari alokasi tersebut tentunya tidak mencukupi kebutuhan petani, namun petani dapat membeli pupuk non subsidi yang kualitasnya sama dengan pupuk bersubsidi,” kata Tri.
 
Sementara hingga tanggal 27 April 2021 realisasi pupuk urea bersubsidi yaitu sebesar 76.808,35 ton dan NPK bersubsidi sebesar 10.861,30 ton.
 
Sebagai upaya untuk memperluas pasar sektor komersil dan meningkatkan pelayanan, saat ini Pusri bersama PT Pupuk Indonesia (Persero) selaku holding sedang fokus mengembangkan Program Agrosolution dan Program Customer Centric Model.
 
Agrosolusi merupakan program yang berorientasi kepada konsumen, dengan memberikan solusi bidang pertanian demi tercapainya peningkatan produktivitas hasil panen dan pendapatan petani. (Jo)


Sumber:https://www.senayanpost.com/dukung-musim-tanam-ke-dua-pusri-siapkan-82-ribu-ton-pupuk-urea-subsidi

Layanan Pelanggan Laporan Tata Kelola Info Publik FAQ