TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Memasuki musim tanam ketiga pada bulan April hingga September 2021, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) pastikan stok pupuk subsidi di setiap daerah menjadi tanggung jawabnya.
Pulau Dewata Bali yang tahun ini menjadi salah satu daerah tanggung jawab Pusri dalam penyaluran pupuk bersubsidi hingga tanggal 13 Juni 2021 memiliki stok pupuk di gudang penyimpanan pupuk sebesar 4.652 ton.
Hal ini disampaikan dalam acara yang digelar pada Senin 14 Juni 2021.
Dalam kesempatan tersebut, dihadiri oleh SVP PSO Wilayah II PT Pupuk Indonesia (Persero), M.Yusri, VP Sales Region 4B Pupuk Indonesia (Persero), Yohanes Arief H, dan VP Marketing Business Retail PT Pupuk Kalimantan Timur, Jefri Limeisa, SVP Administrasi & Keuangan PT Pusri Palembang, Asep Ramadhan serta manajemen Pusri.
Dalam pertemuan tersebut juga dilaksanakan pula serah terima wilayah yang sebelumnya menjadi tanggung jawab PT Pupuk Kalimantan Timur dan kini menjadi daerah tanggung jawab Pusri.
"Tahun ini Bali menjadi salah satu daerah tanggung jawab kami sehingga kedepannya petani tidak perlu khawatir jika tidak mendapatkan pupuk bersubsidi.
Yang penting petani harus memenuhi persyaratan yang ditetapkan Kementerian Pertanian," kata SVP Administrasi & Keuangan PT Pusri Palembang, Asep Ramadhan.
Menurutnya, adapun persyaratan yang dimaksud, yakni petani wajib tergabung dalam kelompok tani, memiliki lahan maksimal dua hektar, menyusun elektronik Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (e-RDKK) dan juga menggunakan kartu tani (untuk beberapa wilayah tertentu).
Sementara itu, untuk Tahun 2021 jumlah alokasi SK Dinas pupuk Urea bersubsidi di Provinsi Bali dalam 1 tahun berjumlah 40.071 ton.
Realisasi penyaluran dari Januari sampai dengan Mei 2021 oleh PT Pupuk Kalimantan Timur sebesar 10.272,85 ton.
Menurutnya, alokasi yang akan disalurkan oleh PT Pupuk Sriwidjaja Palembang kurun waktu Juni sampai dengan Desember 2021 sebesar 29.798,15 ton.
Dan guna menjalin hubungan baik, pada acara ini juga dilaksanakan acara temu distributor di Provinsi Bali yang bertempat di Grand Inna Kuta Beach Hotel, Bali dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.
Hal ini tentunya sebagai langkah yang baik bagi Pusri untuk bersilaturahmi antara manajemen Pusri dengan distributor pupuk di Bali.
"Alhamdulillah ini merupakan kegiatan yang sangat baik, dimana kami selaku produsen pupuk dapat mengetahui apa saja yang dibutuhkan distributor selaku mitra kami dalam menyalurkan pupuk bersubsidi," jelas Asep Ramadhan. (SUPPORT/*)
Sumber:https://bali.tribunnews.com/2021/06/14/jalin-silahturahmi-manajemen-pusri-temui-distributor-pupuk-di-provinsi-bali