Pusri News

Press Release

Follow complete information on the latest Pusri’s activities and innovations.

news-1

01 November 2024

PUSRI RAIH 6 PENGHARGAAN DI AJANG INDONESIA GREEN AWARDS 2021
PALEMBANG – Prestasi membanggakan kembal diukir PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero). Pusri berhasil meraih 6 (enam) penghargaan pada ajang Indonesia Green Awards (IGA) 2021 yang diselenggarakan oleh The La Tofi School of CSR (07/04).
 
Pusri berhasil raih penghargaan utama pada ajang The Best Indonesia Green Awards 2021 atas keberhasilan dalam memperoleh 6 (enam) penghargaan lainnya untuk kategori diantaranya Penanganan Sampah Plastik, Penyelamatan Sumber Daya Air, Rekayasa Teknologi dalam Menghemat Energi / Penggunaan Energi Baru Terbarukan, Mengembangkan Keanekaragaman Hayati, Mempelopori Pencegahan Polusi dan Mengembangkan Pengolahan Sampah Terpadu.
 
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Indonesia Alue Dohong dan diterima oleh VP LH Pusri, Yusman Arullah di Hotel Kempinski Jakarta. Setelah sebelumnya dilakukan penilaian oleh tim penilai dari Indonesia Green Awards 2021 yaitu Chairman The La Tofi School of CSR / Ketua Tim Penilai IGA La Tofi, Guru Besar Komunikasi UI Prof. Ibnu Hamad dan Direktur Green Advokasi Network (Hijauku.com) Hizbullah Arief.
 
Yusman mengatakan Pusri senantiasa menjaga lingkungan melalui program-program yang memberikan manfaat bagi kelestarian lingkungan. “Melalui penghargaan ini, kedepannya kami akan terus berkontribusi dalam menjaga lingkungan, melalui inovasi serta program kami lainnya”, ujar Yusman.
 
IGA Awards sendiri merupakan penghargaan yang diberikan oleh La Tofi School of CSR kepada perusahaan-perusahaan yang memiliki kepedulian tinggi terhadap lingkungan melalui berbagai ragam aktivitas.
 
Harapan manajemen Pusri, melalui penghargaan yang diberikan ini dapat memotivasi Pusri dalam melakukan pengembangan program serta memberikan manfaat yang baik kepada lingkungan dan masyarakat.
 
***
 
Informasi lebih lanjut:
VP Humas - Soerjo Hartono
 
Read More
news-1

01 November 2024

PUSRI PENUHI KEBUTUHAN PUPUK BAGI PETANI
PALEMBANG – Sebagai perusahaan yang bertanggung jawab dalam penyaluran pupuk baik bersubsidi maupun non subsidi, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) selalu berupaya dalam memenuhi tersedianya stok pupuk di gudang dan tercukupinya kebutuhan petani.

VP Humas Pusri, Soerjo Hartono mengatakan bahwa seluruh petani harus memastikan kelompoknya sudah terdaftar di e-RDKK. Agar mempermudah proses evaluasi dan alokasi oleh Kementerian Pertanian. “Kami sebagai produsen bertanggung jawab untuk menyalurkan pupuk urea dan NPK, baik yang bersubsidi maupun non subsidi. Untuk yang bersubsidi, kami menyalurkan kepada petani yang telah terdaftar dan masuk dalam e-RDKK”, ujar Soerjo.

Hingga 31 Maret 2021 pupuk bersubsidi yang telah disalurkan Pusri di Wilayah Sumatera Selatan yaitu sebesar 28.285,35 ton pupuk urea dan 26.974,00 ton pupuk NPK. Dan stok untuk pupuk urea yaitu sebesar 11.092,80 ton dan 7.503,40 ton untuk NPK.

“Kami selaku produsen selalu menyalurkan pupuk bersubsidi sesuai dengan alokasi yang telah ditetapkan Kementan dan tentunya pupuk bersubsidi hanya berhak didapatkan oleh petani yang telah terdaftar dalam e-RDKK”, ujar Soerjo.

Sementara guna mengantisipasi kebutuhan petani yang belum tercukupi, Pusri telah menyediakan pupuk dan produk non subsidi. Soerjo kembali menegaskan bahwa petani harus memastikan semua berkas pendukung terpenuhi. “Petani harus memastikan bahwa data yang ada di KTP petani sudah sesuai agar memudahkan dalam proses evaluasi”, jelas Soerjo.

“Saat ini kami juga mengembangkan Program Agrosolution, yang kedepannya diharapkan melalui program ini dapat memudahkan petani dalam melaksanakan produksi pertanian. Serta mempermudah petani dalam memperoleh modal usaha, benih dan lain sebagainya. Serta jaminan offtaker dan asuransi yang melindungi petani”, tambah Soerjo.

Selain itu, Pusri terus melakukan pengawasan terhadap stok pupuk pupuk bersubsidi di Lini IV (kios pengecer) agar tidak terjadi kelangkaan pupuk. Pengecer juga diwajibkan untuk mempunyai stok kebutuhan satu minggu kedepan. “Selain pengawasan, kami bersama anak perusahaan PI lainnya terus berkoordinasi dan selalu siap dalam memenuhi kebutuhan pupuk bersubsidi di rayon wilayah masing-masing”, tutup Soerjo.
***
 
Informasi lebih lanjut:
VP Humas - Soerjo Hartono
 
Read More
news-1

01 November 2024

PERKUAT ENGAGEMENT, PUSRI ADAKAN SHARING KNOWLEDGE
PALEMBANG – Dalam rangka menjalin silaturrahmi dengan stakeholders, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) mengadakan kegiatan Sharing Knowledge dan Customer Engagement bersama kios pupuk di Palembang pada Selasa (24/03). Bertempat di Bukit Golf Resto, kegiatan berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

Acara ini merupakan salah satu Program Strategic Marketing PT Pupuk Indonesia (Persero). Sehingga melalui silaturrahmi ini dapat mempererat hubungan antara Pusri dengan pemilik kios-kios pupuk yang ada di Kota Palembang.

Sebanyak 30 (tiga puluh) kios berpartisipasi pada acara yang pertama kali baru dilaksanakan tahun ini. Pemilik kios mendapatkan pengetahuan tentang produk-produk Pusri dan Pupuk Indonesia Grup, berikut dengan manfaat dan cara penggunaannya.

Selain itu guna mengantisipasi adanya keluhan dari petani terkait minimnya stok pupuk non subsidi atau komersil di area Kota Palembang, dalam kesempatan ini dijelaskan bagaimana stok dan kondisi produk yang tersedia.

“Kami sangat senang dengan dilaksanakannya acara ini, karena dapat meningkatkan hubungan yang lebih baik lagi dengan pemilik kios pengecer pupuk. Serta seluruh pemilik kios mendapatkan informasi yang lengkap terkait produk Pusri maupun PI selaku holding dan program lainnya”, ujar Senior Marketing Support Sumbagsel Pusri, Benny Farlo.

Kedepannya program seperti ini akan terus dilaksanakan guna terciptanya hubungan baik antara Pusri dengan kios-kios Pusri. Sementara bagi pelanggan yang akan bertanya terkait produk, cara penggunaan dan lainnya dapat menghubungi Call Center Layanan Pelanggan : 0800-100-8001 atau Tim Marketing Support, Sdr. Riyan Marizka : 08117894111

“Fokus dari tujuan kami yaitu terpenuhinya kebutuhan petani dan pelaku pertanian lainnya, serta hubungan kerjasama yang baik antara kedua belah pihak. Karena apapun tanamannya, Pusri solusinya, tutup Benny.
 
***
 
Informasi lebih lanjut:
VP Humas - Soerjo Hartono
Read More
news-1

01 November 2024

PUSRI DUKUNG PEMERINTAH MELALUI AGROSOLUTION
PALEMBANG – Berdasarkan visi PT Pusri Palembang menjadi perusahaan agroindustri unggul di Asia, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) senantiasa mendukung upaya pemerintah dalam implementasi korporatisasi pertanian untuk mencapai ketahanan pangan yang lebih baik.                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                           
Salah satu cara yang dilakukan yaitu melalui model bisnis Agrosolution yang mengintegrasikan sektor hulu on-farm dan sektor hilir, dengan orientasi kepada konsumen / petani melalui solusi-solusi di bidang pertanian. Atau dapat juga dikatakan sebagai bentuk pendampingan intensif kepada petani dan budidaya pertanian berkelanjutan yang memanfaatkan rantai pasok dan teknologi.

VP Humas, Soerjo Hartono mengatakan bahwa agrosolusi berorientasi kepada konsumen atau petani, dengan memberikan solusi bidang pertanian demi tercapainya peningkatan produktivitas hasil panen dan pendapatan petani.

“Beberapa proyek yang akan kami garap diantaranya implementasi bertahap proyek kartu tani untuk sektor subsidi, proyek Customer Centric Model (CCM) untuk sektor ritel non-subsidi dilengkapi dengan aplikasi agrosolusi.id, Service Level Agreement (SLA) untuk sektor korporasi besar”, ujar Soerjo.

Keseriusan Program Agrosolution ini dibuktikan melalui pelaksanaan MoU Pusri dengan Pemprov Bangka Belitung dan dilanjutkan dengan diskusi yang membahas korporatisasi pertanian melalui Agrosolution klaster porang dan jahe dan MoU dengan Pemprov Sumsel, sebagai salah satu bentuk dukungan terhadap Sumsel menjadi lumbung pangan nasional.

Selain itu untuk memenuhi kebutuhan konsumen, Pusri terus melaksanakan pengembangan produk-produk NPK spesifik komoditi, setelah sebelumnya produk yang telah dikembangkan yaitu NPK Kopi dan NPK Singkong.

Soerjo menambahkan melalui Agrosolution ini seluruh petani dapat menerapkan teknologi budidaya berkelanjutan, penyediaan agro input, kemitraan akses permodalan, asuransi budidaya pertanian agar bersama-sama dapat mendukung pemerintah dalam program ketahanan pangan nasional khususnya.
 
***
 
Informasi lebih lanjut:
VP Humas - Soerjo Hartono
Read More
news-1

01 November 2024

PT PUSRI PASTIKAN DISTRIBUSI PUPUK SUBSIDI SESUAI E-RDKK
PALEMBANG – Sebagai upaya dan dukungan kepada Pemerintah dalam program ketahanan pangan nasional, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) selalu memastikan ketersediaan stok pupuk baik urea maupun NPK sesuai dengan alokasi dan ketentuan yang telah ditetapkan Pemerintah serta berkomitmen menyalurkan pupuk subsidi aman sampai ke tangan petani.
 
Pusri memastikan proses penyaluran pupuk mengacu pada prinsip 6 Tepat, yaitu tepat jenis, tepat jumlah, tepat harga, tepat tempat, tepat waktu, dan tepat mutu. Prinsip ini kami terapkan di semua tingkatan jalur distribusi sampai ke tingkat petani yaitu dari Lini I hingga Lini IV,” tutur Vice President (VP) Humas PT Pusri Palembang, Soerjo Hartono.
 
Soerjo mengatakan bahwa selain menjamin terpenuhinya stok pupuk di kios pengecer, Pusri juga memastikan dalam penyaluran pupuk bersubsidi tidak terjadi penyelewengan dan kelangkaan pupuk. Oleh karena itu, sistem pendistribusian pupuk dilakukan secara tertutup, menggunakan mekanisme Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok Elektronik (e-RDKK) yang dikelola Kementerian Pertanian. Penerapan sistem e-RDKK ini dapat meminimalisir penyelewengan sehingga penyaluran pupuk bersubsidi semakin tepat sasaran. Serta dapat mencegah terjadinya duplikasi data penerima subsidi dan keterlambatan penerbitan SK.
 
Usulan kebutuhan pupuk yang tercantum di e-RDKK selanjutnya dievaluasi Kementan untuk diterbitkan dalam SK Mentan tentang jumlah alokasi pupuk subsidi. Dari SK tersebut kemudian terbit SK Dinas Propinsi dan SK Dinas Kabupaten sebagai dasar produsen pupuk menyalurkan ke petani.
 
Dalam menyalurkan pupuk bersubsidi, Pusri mengacu pada Peraturan Menteri Perdagangan
Nomor 15/M-DAG/PER/4/2013 tentang Pengadaan dan Penyaluran Pupuk Bersubsidi untuk Sektor Pertanian secara nasional mulai dari Lini I sampai dengan Lini IV. Serta Peraturan Menteri Pertanian Nomor 49 Tahun 2020 Tanggal 30 Desember 2020 tentang alokasi dan harga eceran tertinggi pupuk bersubsidi sektor pertanian Tahun Anggaran 2021. Kedua aturan tersebut sebagai pedoman produsen, distributor, dan penyalur yang wajib dipenuhi dalam proses penyaluran pupuk bersubsidi.
 
Untuk wilayah Sumatera Selatan, Soerjo mengatakan bahwa sampai dengan 11 Maret 2021, penyaluran pupuk urea subsidi mencapai 21.174,45 ton dan pupuk NPK Subsidi telah tersalurkan sebesar 20.192,4 ton. Untuk wilayah Ogan Komering Ulu penyaluran pupuk lancar dan tidak ada kendala dengan ketersediaan stok urea subsidi di Kios Harapan Tani (Pengecer) di wilayah kerja Way Heling sebesar 23 ton dan stok NPK Subsidi sebanyak 17 ton.
 
Proses penebusan pupuk di kios dapat dilakukan dengan mudah. Bagi petani yang telah menggunakan kartu tani, maka cukup menggesek kartu tani pada mesin EDC di kios. Bagi kelompok tani yang belum memiliki kartu tani, maka penebusan dilakukan dengan memberikan fotokopi KTP Petani dan mengisi form penebusan yang disediakan Kios Pupuk Lengkap (KPL). Kelompok tani juga harus membawa lembar eRDKK yang telah ditandatangani Dinas Pertanian setempat. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Kantor Pemasaran Pusri Daerah (PPD) Sumsel di nomor: 0711-417530, 411079, 417876.
 
***
Palembang, 12 Maret 2021
Contact Person: VP Humas - Soerjo Hartono
Read More
news-1

01 November 2024

SUPPORT KARYA ANAK BANGSA, 2 UNIT GENOSE HADIR DI PUSRI
PALEMBANG – Guna mengantisipasi penyebaran wabah COVID-19, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) membeli 2 (dua) unit GeNose yang pertama kali uji cobanya dilakukan langsung oleh Direktur Operasi & Produksi Pusri, Filius Yuliandi (12/03).

Gadjah Mada Nose atau yang disingkat GeNose C19 merupakan alat pendeteksi COVID-19 yang dibuat oleh Universitas Gadjah Mada (UGM) dan telah lolos uji coba serta telah mendapatkan izin edar dari Kementerian Kesehatan RI.

GeNose C19 bekerja dengan cara mengenali pola senyawa metabolit, yang terbentuk dari orang yang sudah terinfeksi COVID-19 hanya melalui sampel nafas. Alat pendeteksi COVID-19 berbasis hembusan nafas GeNose C19 yang dikembangkan oleh tim riset UGM mendapatkan apresiasi dari banyak pihak.

Setelah melewati berbagai tes, Kementerian Kesehatan RI mengeluarkan izin edar untuk GeNose C19 pada 24 Desember 2020 dengan No. RI AKD 20401022882. VP K3 Pusri, Andri Wibawa Syarif mengatakan bahwa dengan hadirnya GeNose C19 ini di Pusri diharapkan dapat membantu mencegah penyebaran COVID-19 di Pusri. “Selain untuk karyawan Pusri, GeNose akan kami berlakukan untuk setiap tamu perusahaan yang akan masuk ke area kantor maupun pabrik Pusri”, ujar Andri.

GeNose C19 memiliki cara kerja yang ringkas dan cepat dalam mendeteksi COVID-19. Karena hanya membutuhkan sampel nafas dan tingkat akurasinya lebih dari 90%. Hasilnya pun akan keluar dengan waktu yang relatif cepat, yaitu tidak lebih dari 5 menit dan tidak memerlukan reagen atau bahan kimia lainnya.
 
***
 
Informasi lebih lanjut:
VP Humas - Soerjo Hartono
Email: [email protected]     
 
Read More
news-1

01 November 2024

KOMITMEN JAGA LINGKUNGAN, PUSRI RAIH PROPER HIJAU
PALEMBANG – PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) berhasil menerima Penghargaan Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup (PROPER) Hijau Tahun 2021 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI. Penghargaan diserahkan secara langsung oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi Sumatera Selatan yang diwakili Sekretaris Kepala Dinas Herdi Apriansyah, dan diterima oleh Senior Vice President Teknologi PT Pusri, Agus Waluyo pada Selasa (02/03).
 
PROPER merupakan penghargaan bagi perusahaan yang secara konsisten telah melaksanakan system pengelolaan lingkungan hidup di Indonesia yang dikeluarkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI. Sementara untuk Peringkat Hijau diberikan kepada perusahaan yang telah melakukan pengelolaan lingkungan lebih dari yang dipersyaratkan (beyond compliance) dalam peraturan melalui pelaksanaan system pengelolaan lingkungan, pemanfaatan sumber daya secara efisien melalui upaya 4R (Reduce, Reuse, Recycle dan Recovery) serta melakukan upaya CSR/Community Development yang berkelanjutan.

Tahun ini, merupakan kali ke-10 Pusri berhasil meraih penghargaan PROPER Hijau. Vice President Humas Pusri, Soerjo Hartono mengatakan bahwa penghargaan ini berhasil diraih karena Pusri telah melaksanakan upaya pengelolaan lingkungan yang baik dan tetap melakukan upaya tanggap dan berkontribusi dalam penanganan COVID-19.

“Dengan penghargaan PROPER Hijau yang kami terima ini, tentunya kami jadikan motivasi untuk lebih baik lagi dalam mengelola lingkungan, efisiensi Sumber Daya Alam dan pengembangan Program Community Development”, ujar Soerjo.

Di Provinsi Sumatera Selatan, selain Pusri ada 12 (dua belas) perusahaan lain yang menerima penghargaan Proper Hijau ini. “Harapan kami kedepannya, agar dapat mempertahankan peringkat PROPER Hijau dan mengoptimalkan upaya untuk meraih PROPER Emas. Tentunya hal tersebut diraih dengan cara berkomitmen untuk terus tumbuh dan berkembang bersama masyarakat sekitar perusahaan. Serta melakukan inovasi dan memberikan kontribusi lebih baik lagi di skala nasional, khususnya untuk Sumatera Selatan”, tutup Soerjo.
***
Palembang, 2 Maret 2021
Informasi lebih lanjut:
VP Humas - Soerjo Hartono
Email: [email protected]    
Read More
news-1

01 November 2024

STOK PUPUK SUMSEL 2021 AMAN SESUAI KETENTUAN
PALEMBANG –  Ditengah musim tanam tahun 2021, PT Pusri Palembang sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang industri, perdagangan dan jasa perpupukan, petrokimia, agrokimia, agroindustri dan kimia lainnya memastikan tersedianya stok pupuk baik urea mapupun NPK, sesuai dengan alokasi dan ketentuan yang telah ditetapkan pemerintah.

Untuk wilayah Sumatera Selatan yang menjadi salah satu wilayah tanggung jawab Pusri yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero), hingga 24 Februari 2021 stok di gudang untuk urea bersubsidi yaitu sebesar 12.732,05 ton dan 9.569,55 ton untuk NPK bersubsidi. Stok tersebut dapat mencukupi kebutuhan petani hingga dua bulan kedepan.
 
Sementara terkait realisasi penjualan wilayah Sumsel untuk urea bersubsidi yaitu sebesar 14.507 ton dan NPK bersubsidi sebesar 13.006 ton. Selain bertanggung jawab menyediakan pupuk bersubsidi, guna mengantisipasi lonjakan kebutuhan petani, Pusri juga menyiapkan stok pupuk non subsidi dan produk inovasi Pusri, seperti pupuk NPK 15-15-15 dan NPK 16-16-16 untuk tanaman pangan, NPK 12-12-17-2 dan NPK 13-6-27-4 untuk komoditi sawit, serta pupuk special komoditi yaitu NPK Singkong dan NPK Kopi.
 
Dalam penyalurannya Pusri selalu berpegang teguh pada Prinsip 6 Tepat (Tepat Jenis, W Dalam penyalurannya Pusri berpegang teguh pada Prinsip 6 Tepat, yaitu tepat tempat, tepat harga, tepat jumlah, tepat mutu, tepat jenis dan tepat waktu yang berlaku di semua tingkatan jalur distribusi sampai ke tingkat petani.

VP Humas Pusri, Soerjo Hartono mengatakan bahwa seluruh petani harus memastikan kelompoknya sudah terdaftar di e-RDKK. Agar mempermudah proses evaluasi dan alokasi oleh Kementerian Pertanian. “Kami sebagai produsen bertanggung jawab untuk menyalurkan pupuk urea dan NPK, baik yang bersubsidi maupun non subsidi. Untuk yang bersubsidi, kami menyalurkan kepada petani yang telah terdaftar dan masuk dalam e-RDKK”, ujar Soerjo.


Selain itu, Pusri terus melakukan pengawasan terhadap stok pupuk pupuk bersubsidi di Lini IV (kios pengecer) agar tidak terjadi kelangkaan pupuk. Pengecer juga diwajibkan untuk mempunyai stok kebutuhan satu minggu kedepan. “Selain pengawasan, kami bersama anak perusahaan PI lainnya terus berkoordinasi dan selalu siap dalam memenuhi kebutuhan pupuk bersubsidi di rayon wilayah masing-masing”, tutup Soerjo.
 
***
 
Informasi lebih lanjut:
VP Humas
Soerjo Hartono
Email: [email protected]     
 
Read More
news-1

01 November 2024

REWARD PUSRI, BANJIR HADIAH UNTUK DISTRIBUTOR DAN PENGECER
PALEMBANG – Sebagai salah satu bentuk peningkatan brand image dan brand awareness produk, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia mengadakan program Reward Pusri Banjir Hadiah Sektor Retail Periode ke-2. Kegiatan ini diikuti oleh kios dan distributor pupuk bersubsidi yang berada di Provinsi Sumsel (24/02).
Bertempat di Kantor PPD Sumsel, acara ini dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan COVID-19 dan dihadiri oleh Direktur Keuangan & Umum, Saifullah Lasindrang, VP Mitra Bisnis Pemasaran, Leni Misnasari, VP Humas, Soerjo Hartono, PM (Project Manager) CCM, Arman Zainudin, PM Kartu Tani Frans A. Ginting, AVP Sumsel, Amani Muthi’ah beserta staf.

Saifullah menatakan bahwa tujuan dari dilaksanakannya acara ini adalah untuk meningkatkan loyalitas pelanggan, khususnya bagi pengecer/kios dan distributor agar selalu menggunakan dan merekomendasikan produk Pusri kepada end user.

AVP Sumsel, Amani Muthi’ah mengatakan bahwa kios dan distributor akan mendapatkan reward sesuai dengan transaksi pembeliannya serta mengacu pada tabel perhitungan reward.“Setiap pembelian atau sales order akan direkap dan dicatat sebagai perolehan loyalty point. Selanjutnya loyalty point yang didapatkan akan ditukarkan dengan reward yang sudah ditentukan oleh program Pusri Banjir Hadiah Sektor Retail ini”, ujar Amani.

Acara ini pertama kali dilaksanakan pada Agustus Tahun 2020 dengan antusiasme yang sangat baik. Pada Tahun 2021 ini, sebanyak 11 (sebelas) distributor dan 66 (enam puluh enam) kios yang tersebar di Provinsi Sumatera Selatan turut berpartisipasi untuk memperebutkan hadiah utama berupa 1 (satu) unit Motor Honda Beat dan bermacam hadiah menarik lainnya seperti Emas Logam Mulia (LM), Laptop, Smartphone Samsung, Smart TV, Kompor Gas, Sprayer, Setrika dan pupuk NPK Formula 15-15-15.

Kedepannya program ini akan terus laksanakan, terutama di wilayah pemasaran lainnya terutama yang menjadi tanggung jawab penjualan Pusri. Agar dapat meningkatnya market share produk Pusri serta meningkatkan penjualan, terutama untuk sektor retail. “Saya harapkan agar seluruh distributor dan pengecer menebus pupuk agar penyaluran terpenuhi 100% sampai akhir tahun 31 Desember 2021 nanti. Hal ini juga sebagai upaya kita menyukseskan program pemprov untuk menjadikan Sumsel sebagai lumbung pangan nasional”, tutup Direktur Keuangan & Umum Pusri, Saifullah Lasindrang.

Pemenang hadiah utama berupa 1 (satu) unit motor adalah Kios Sumber Mulya Tani dari Distributor CV Citra Mandiri, Banyuasin. Vika selaku perwakilan Kios Sumber Mulya Tani mengucap syukur Alhamdulilah dan merasa senang sekali bisa dapat motor. “Saya tidak menyangka, karena tidak tahu jumlah poin yang sudah terkumpul. Kuncinya saya selalu menebus pupuk sehingga poin terkumpul banyak. Terima kasih Pusri, semoga kedepannya semakin jaya dan semakin sering mengadakan program reward ini”, ujarnya.
 
***
 
Informasi lebih lanjut:
VP Humas
Soerjo Hartono
Email: [email protected]     
Read More
news-1

01 November 2024

PUSRI SERAHKAN 2 UNIT AMBULANCE UNTUK MASYARAKAT YOGYAKARTA
YOGYAKARTA – Sebagai salah satu program CSR PT Pusri Palembang kepada masyarakat, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) melaksanakan serah terima 2 (dua) unit ambulance, bertempat di Kantor Perwakilan Pusri Daerah Yogyakarta (24/02).

Bantuan ini diterima secara langsung oleh Yayasan Tirai Indonesia di Kabupaten Bantul D.I.Y dan Pondok Pesantren An-Nur dari Kab. Purworejo, Jawa Tengah dan dihadiri oleh SVP Sekretaris Perusahaan Pusri R.A.Rahim, Ketua Komisi VI DPR RI, Faisol Reza, Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Luqman Hakim dan undangan terkait.

Pemberian 2 (dua) unit ambulance ini merupakan bentuk kepedulian Pusri di bidang kesehatan masyarakat. Selanjutnya akan dikelola oleh Yayasan dan Pondok Pesantren dan diprioritaskan bagi kepentingan masyarakat umum yang membutuhkan.

Rahim mengatakan bahwa ditengah pandemi COVID-19 seperti saat ini, sarana transportasi seperti mobil ambulance sangat dibutuhkan. Terutama jika membawa pasien yang harus segera dibawa ke Rumah Sakit di Provinsi, ataupun kebutuhan urgent lainnya.
 
“Semoga masyarakat disni dapat menggunakan dan memanfaatkan mobil ambulance yang kami serahkan ini sebagaimana mestinya. Melalui bantuan ini juga diharapkan memberikan solusi bagi masyarakat yang selama ini kesulitan membawa keluarganya untuk berobat ke RS dan berbagai keperluan penanganan kesehatan lainnya”, tutup Rahim.
 
***
 
Informasi lebih lanjut:
VP Humas
Soerjo Hartono
 
Read More
news-1

01 November 2024

PUSRI DUKUNG SUMSEL SEBAGAI LUMBUNG PANGAN NASIONAL, MELALUI PROGRAM AGROSOLUTION
PALEMBANG – Guna mendukung Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dalam Memperkuat Sumatera Selatan sebagai Lumbung Pangan Nasional, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) laksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (23/02).

Penandatanganan dilaksanakan secara langsung oleh Direktur Keuangan & Umum Pusri, Saifullah Lasindrang bersama stakeholders dan disaksikan oleh Gubernur Sumsel, Herman Deru dengan tetap menerapkan protokol kesehatan COVID-19 di Hotel Aryaduta Palembang.

“MoU ini merupakan salah satu satu bentuk sinergi dan dukungan kami dan sinergi antara Pusri dengan Provinsi Sumsel. Dengan potensi yang dimiliki Sumsel, akan sangat baik jika dimanfaatkan dan dikembangkan dengan baik”, ujar Saifullah Lasindrang. Pusri mendapat alokasi pupuk urea subsidi sebesar 152.717 ton dan 82.405 ton pupuk NPK subsidi ke-17 Kabupaten atau Kota Sumatera Selatan. "Dengan alokasi tersebut, Pusri pastikan penyaluran 100 persen sejak Januari hingga Desember 2021," ujarnya.

Saifullah mengatakan dengan jumlah alokasi pupuk subsidi tersebut, Pusri siap mendukung penuh program Gubernur Sumsel yang menjadi lumbung pangan nasional ini.  "Selain itu, kita juga sangat mendukung kenaikan produktivitas pertanian, kenaikan pendapatan petani, adopsi praktek pertanian unggul dan menyediakan pupuk Non Subsidi melalui program Agrosolution. Dalam program ini, Pusri melakukan kolaborasi dengan berbagai stakeholders, mulai dari dinas pertanian, perbankan, asuransi, distributor pupuk, dan offtaker" ungkapnya.

MoU yang dilaksanakan yaitu terkait dukungan bersama program agrosolution dari seluruh stakeholder pendukung (Agrosolution Support Partners) yang bergerak di bidang pertanian, perusahaan sarana produksi pertanian (pupuk, benih, pestisida), bank, asuransi, Perguruan Tinggi/Lembaga Riset bertujuan guna mewujudkan konsep “one stop solution”, “one stop services”.

Melalui MoU yang dilakukan antara Pusri dengan Pemprov Sumsel ini, seluruh petani/poktan/gapoktan dapat menerapkan teknologi budidaya berkelanjutan, penyediaan agro input, kemitraan akses permodalan, asuransi budidaya pertanian, offtaker di wilayah Sumatera Selatan dengan tujuan akhir yaitu tercapainya tujuan bersama Sumsel sebagai lumbung pangan nasional serta petani pun semakin sejahtera.
***
 
Informasi lebih lanjut:
VP Humas - Soerjo Hartono
Read More
news-1

01 November 2024

PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL, PUSRI SOSIALISASIKAN ECO ENZYME
PALEMBANG – Dalam rangka Hari Sampah Peduli Sampah Nasional 2021 yang mengangkat tema “Sampah Bahan Baku Ekonomi di Masa Pandemi”, PT Pusri Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) melalui Persatuan Istri Karyawan PT Pusri Palembang (PIKA-PSP) telah menjadi penggiat Eco Enzyme sejak beberapa bulan yang lalu.
Eco Enzyme merupakan hasil fermentasi limbah dapur organik seperti sisa buah atau sayuran, gula (gula coklat, gula merah atau gula tebu / molase) dan air. Serta berwarna coklat gelap dan memiliki aroma fermenasi asam manis yang kuat. Eco enzyme ini pertama kali diperkenalkan oleh Dr. Rosukon Poompanvong, pendiri Asosiasi Pertanian Organik Thailand.
 
Karena kandungannya, Eco Enzyme memiliki banyak cara untuk membantu siklus alam seperti memudahkan pertumbuhan tanaman (sebagai fertilizer), mengobati tanah dan juga membersihkan air yang tercemar. Selain itu bisa juga ditambahkan ke produk pembersih rumah tangga alami seperti sabun, shampoo, pencuci piring, deterjen, dan lain-lain.
VP LH Pusri, Yusman Arullah mengatakan bahwa hingga saat ini, total sampah rumah tangga yang sudah di olah sebanyak 450 kg menjadi 1.500 liter Eco Enzyme. “Eco enzyme ini sangat bermanfaat bagi pengolahan sampah rumah tangga, karena dapat mengurangi pencemaran lingkungan”, jelas Yusman.
Masyarakat juga dapat membuat sendiri Eco Enzyme ini di rumah, caranya cukup mudah, yaitu :
  1. Kumpulkan sisa-sisa kulit buah, dicacah terlebih dahulu menjadi potongan kecil.
  2. Kemudian campurkan bersama gula dan air dengan perbandingan 1 : 3 : 10 (gula, sampah dapur dan air).
  3. Lalu tuangkan pada wadah yang dapat ditutup rapat, namun tetap sisakan sedikit ruang untuk produksi gas yang dihasilkan saat proses fermentasi.
  4. Setelah itu diamkan selama tiga bulan.
Melalui eco enzyme ini semoga dapat dimanfaatkan sebagai cairan pembersih alamai untuk membersihkan lingkungan sekitar dari bakteri dan kuman. Sehingga lingkungan sehat, kita pun terhindar dari penyakit.
***
 
Informasi lebih lanjut:
VP Humas
Soerjo Hartono
Read More
Layanan Pelanggan Report Governance Public Info FAQ