Pusri Holding Bantu Korban Gempa di Sumbar dan Jambi
Untuk keempat kalinya, PT Pusri sebagai induk holding produsen pupuk di Indonesia, kembali menyalurkan bantuan untuk korban gempa di Sumbar ddan Jambi. Bantuan tahap empat ini senilai Rp.829,4 juta dan dilepas langsung oleh Direktur SDM & Umum Djafarudin Lexy SE, MM beserta GM Umum sekaligus Ketua Forum Komunikasi PKBL BUMN Indonesia, Ir. H. Bambang Subiyanto,MM, minggu (11/10) pagi.
Perusahaan yang tergabung dalam Pusri Holding ini adalah PT Pupuk Kujang, PT Pupuk Kaltim, PT Pupuk Iskandar Muda, PT Rekayasa Industri, dan PT Mega Eltra. Bantuan tahap empat ini merupakan bantuan terbesar dari bantuan-bantuan tahap sebelumnya. Tahap I bantuan yang disalurkan PT Pusri Rp.156 juta, tahap II Rp.100 juta dan tahap III Rp.120 juta.
Menurut Djafarudin Lexy didampingi Bambang Subiyanto dan Manajer Hukum & Humas, Zain Ismed mengatakan, bantuan ini merupakan tanggap darurat yang disalurkan di lokasi gempa kota Padang, Priaman, dan daerah Sungai Penuh Jambi. bantuan ini merupakan bentuk perhatian yang tinggi serta respon cepat dari PT Pusri terhadap warga korban bencana.
Sedangkan bantuan yang disalurkan pada tahap empat ini antara lain tenda peleton ukuran 6 x 14 meter sebanyak 40 unit, air mineral 600 ml sebanyak 546 kardus, kecap 275 ml sebanyak 30 dus, sambal 340 ml sebanyak 30 dus, mie instan 1400 dus, biskuit 30 dus, bubur instan sebanyak 115 dus, pembalut wanita 140 pak, selimut 28 kodi, kain sarung 14 kodi, dan mesin genset 20 unit.
"Semua bantuan ini sudah kita koordinasikan dengan Satkorlak di Padang. Sehingga kebutuhan apa saja yang kurang, kita mencoba untuk memenuhinya. Rencanaya saya juga akan berangkat ke Padang untuk menyerahkan langsung bantuan ini kepada Bupati Pariaman," kata Djafarudin Lexy.
Jafarudin juga berharap agar BUMN lain juga menerapkan pola yang sama. Sehingga terjalin rasa persatuan dan keharmonisan.
Sementara GM Umum Bambang Subiyanto menambahkan bahwa bantuan ini bukan yang pertama dilakukan PT Pusri. Hampir disetiap bencana baik lokal maupun nasional , Pusri selalau tanggap dalam memberikan bantuan. Untuk bantuan korban gempa di Sumbar dan Jambi saja sudah dilakukan empat tahap.
Untuk lokal, PT Pusri juga sebelumnya telah menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran diKertapati. Kegiatan sosial ini merupakan kepekaan dan kepedulian PT Pusri dan holding terhadapmusibah dan bencana alam.
untuk lebih memudahkan penyaluran bantuan lanjutnya, PT Pusri juga membuka Posko Pusri Peduli Kemanusiaan di Jalan Agus Salim No.4 Padang di Pariaman dan Kerinci, Jambi.
"Kita akan terus berkomitmen untuk menjalankan program-program kepedulian sosial terhadap pengembangan lingkungan termasuk berkoordinasi dengan Satkorlak Nasional. Sedangkan bentuk partisipasi pemberian bantuan ini telah diatur Kemeterian BUMN," ujarnya.
(rhd)