PALEMBANG - Sebanyak enam mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya (Unsri) akan dijaring mengikuti seleksi untuk mendapat beasiswa hingga nantinya diangkat menjadi karyawan PT Pusri Palembang mulai Oktober 2011 ini.
"Kita akan cari bibit yang betul-betul baik dengan mencoba memberikan beasiswa kepada mahasiswa semester akhir Fakultas Hukum Unsri. Nanti dari Fakultas tersebut yang mengusulkan enam orang untuk diberikan beasiswa hingga tamat," ungkap GM SDM PT Pusri Palembang Ade Firdaus Taufick didampingi Direktur Baliteks Unsri Prof Didik Susetyo SE saat membuka program pemagangan tingkat sarjana di Gedung Diklat PT Pusri Palembang, Senin (3/10).
Menurut Ade, setelah tamat nantinya, keenam sarjana hukum Unsri ini akan diseleksi diambil 1-2 orang untuk diangkat menjadi karyawan.
Ini merupakan kerjasama PT Pusri dengan Universitas Sriwijaya yang sedang diproses Oktober 2011 ini.
Sementara sebanyak 60 sarjana baru dari berbagai perguruan tinggi mengikuti program pemagangan tingkat sarjana yang akan berlangsung 26 September-23 Desember 2011 di PT Pusri Palembang.
Mereka ini yang berasal dari Palembang antara lain alumni Unsri, UT, Palcomtech, STIE Musi, IBA, UBD, UMP.
Dari Medan Sekolah Tinggi Tek Harapan. Dari Padang Universitas Bung Hatta. Dari Semarang Undip. Sedangkan dari Yogya ada alumni UMY, UII, dan STIE.
"Idealnya magang ini tidak melalui tes. Namun karena keterbatasan dan banyak yang mau ikut. Ini saja yang melamar 542 maka dites Baliteks Unsri," terangnya.