Kabar Pusri

PT Pusri Sumbang 1.000 Bibit Hortikultura Ke Masyarakat Sekitar

21 January 2015

cover

Bisnis.com, PALEMBANG - Sebagai salah satu upaya pemberdayaan masyarakat, PT Pupuk Sriwidjaja Palembang (Pusri) menyalurkan 1.000 bibit hortikultura kepada empat kelurahan di lingkungan ring 1 perseroan.


Manager Humas Sulfa Ganie mengatakan Pusri mencoba mengakomodir keinginan warga untuk memanfaatkan lahan tempat tinggalnya sebagai tempat bercocok tanam dengan tanaman yang bermanfaat.


Empat kelurahan tersebut a.l. kelurahan 2 ilir, Kalidoni, Sei Selayur dan Sei Selincah. "Keinginan warga ini baru kami ketahui dari hasil social mapping tahun lalu," katanya di sela-sela kegiatan, Selasa (20/1/2015).


Sulfa mengatakan bibit yang diberikan merupakan jenis tanaman yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari, dan dapat ditanam di wadah pot, antara lain seperti cabe keriting, cabe rawi,t dan tomat.


Penyaluran 1.000 bibit ini merupakan tahap awal dari rencana jangka panjang Pusri untuk membentuk kelompok wirausaha khusus tanaman hortikultura. Hasil yang ingin dicapai dari pemberian bibit agar masyarakat mampu menambah penghasilan dari kegiatan bercocok tanam.


Dalam 3 bulan ke depan, Pusri juga berencana menambah jumlah dan jenis bibit tanaman, sekaligus memperbanyak warga yang ingin menjadi peserta. Pusri juga memberikan asistensi kepada warga dengan menghadirkan konsultan pendamping.


Ringkang Gumiwang

Layanan Pelanggan Report Governance Public Info FAQ