02 December 2013
NAMA Besar Pupuk Sriwidjaja Palembang atau Pusri Palembang untuk urusan pupuk, memang tak diragukan lagi. Tak heran, ketika Agribisnis Media Kalimantan melempar pertanyaan tentang Pusri di jejaring sosial facebook, sejumlah pengguna facebook yang bergerak di bidang agribisnis pun langsung memberikan komentarnya. Salah satunya, Mael Bachdim.
Pria yang bekerja di ADR Group Plantation, di kawasan Banyuasin Sumatera Selatan, Palembang itu menceritakan, sejak 2001, perusahaan tempatnya itu menggunakan pupuk urea non subsidinya Pusri. “Perusahaan kami bergerak di perkebunan kelapa sawit, sampai sekarang terus menggunakan Pusri,” ujarnya.
Mael Bachdim menerangkan, lahan perkebunan yang dikelola perusahaan tempatnya bekerja sekitar 3.000 Ha. Untuk tanaman kelapa sawit umur tiga tahun, mereka menggunakan Pusri dengan dosis 1 Kg/ pokok dengan ditabur di bawah ujung kanopi daun kelapa sawit.
“Hasilnya memuaskan. Sebelum dilakukan pemupukan dengan Pusri, daun bibit kelapa sawit mereka tampak menguning. Tapi setelah dilakukan pemupukan, bibit kelapa sawit kami menjadi hijau dan segar,” jelas pria kelahiran 7 Maret 1988 itu.(khairil)
Share
17 December 2024
JELANG HUT KE-65, PUSRI GELAR KHITANAN MASSAL UNTUK LINGKUNGAN10 December 2024
PUSRI RAIH PRESTASI PADA AJANG TKMPN 2024