Kabar Pusri

Sejumlah Perusahaan Terima Penghargaan LIPI

02 September 2015

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) memberikan apresiasinya kepada sejumlah perusahaan industri. Mereka mendapatkan penghargaan yang dikenal dengan sebutan Science-Based Industrial Innovation Award (LIPI SBII Award).

Kepala LIPI Iskandar Zulkarnain mengatakan penghargaan ini secara khusus diberikan kepada perusahaan-perusahaan yang telah mengembangkan industri berbasis riset. Dengan penghargaan ini, Iskandar berpendapat, anggapan Indonesia sekedar pengekor secara perlahan akan hilang dengan sendirinya.  

“Inovasi itu sendiri menjadi bagian strategi bisnis mereka,” ujar Iskandar di Auditorium Utama LIPI, Jakarta, Rabu (2/9).

Iskandar menjelaskan perihal kondisi persaingan bisnis saat ini baik lokal maupun internasional. Menurutnya, pada zaman ini setiap perusahaan dituntut untuk memiliki kemampuan berinovasi tinggi. Sehingga, tambah dia, bisa bertahan lama dalam dunia perbisnisan lokal maupun dunia.

Dari hasil penyeleksian terhadap sejumlah perusahaan yang memenuhi kategori. Ia menerangkan, 10 perusahaan lolos sebagai finalis, yaitu PT. Dua Empat Tujuh (Solusi 247), PT. Semen Indonesia (Persero) Tbk, PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang (Pusri) dan PT. Dahana (Persero). Selanjutnya, PT. Pindad (Persero), PT. Tirta Marta, PT. CTECH Labs Edwar Technology, PT. Bio Farma (Persero), PT. Phapros, dan PT. Caprifarmindo Laboratories.

Tujuh perusahaan masuk dalam kategori Physical Science dan tiga perusahaan dalam kategori Life Science. Untuk pemenangnya, PT Pupuk Sriwijaya Palembang memperoleh penghargaan pada kategori Physical Science. Sedangkan di kategori Life Science, PT Kapri Farmindo Laboratories mendapatkannya.

( http://www.republika.co.id/berita/pendidikan/dunia-kampus/15/09/02/nu1ibt368-sejumlah-perusahaan-terima-penghargaan-lipi )
Report Governance Public Info FAQ